MEXICO CITY (RIAUPOS.CO) - Meski sudah mengunci gelar juara dunia Formula 1 (F1) 2022, Max Verstappen tetap gas pol. Senin (31/10) dini hari WIB, pembalap asal Belanda tersebut meraih kemenangan ke-14 musim ini di GP Meksiko. Raihan itu sekaligus membuatnya mencatat rekor baru di sejarah F1. Yakni, sebagai pembalap dengan kemenangan terbanyak dalam satu musim.
Sebelumnya, kemenangan ke-13 yang diraih Verstappen pada GP Amerika Serikat (23/10) sudah menyamai catatan rekor kemenangan terbanyak dalam satu musim. Rekor itu sebelumnya dipegang Michael Schumacher dan Sebastian Vettel.
"Ini jelas musim yang luar biasa bagi kami," ucap Verstappen dilansir Racefans. "Kami menikmatinya. Dan kami akan berusaha untuk meneruskan raihan besar ini," tambah pembalap 25 tahun tersebut.
Ya, Verstappen mengaku belum puas. Dia masih menyimpan hasrat untuk menambah kemenangan di sisa dua balapan musim ini. Itu akan berlangsung di GP Brazil (13/11) dan GP Abu Dhabi (20/11). Apalagi, kemenangan kemarin juga dia raih dengan dominan. Dia memimpin sendirian di akhir balapan. Verstappen akhirnya finis terpaut jauh, yakni 15,186 detik, dari pembalap Mercedes Lewis Hamilton. Podium ketiga diraih rekan setim Verstappen, Sergio Perez.
Jarak yang terlampau jauh dari Verstappen sendiri membuat Hamilton frustrasi. Dia mengakui mobil Mercedes tahun ini memang kalah kelas oleh Red Bull. Hasil itu sekaligus membuat Hamilton belum menang sekali pun sepanjang musim ini.
"Aku sempat sangat dekat (dengan Verstappen). Tapi, Red Bull memang sangat terlalu cepat di balapan ini. Apalagi, mereka juga punya strategi ban yang lebih baik," ucap Hamilton dilansir Motorsport.
Sukses Perez finis di posisi ketiga juga makin mendekatkan Red Bull mengakhiri musim ini dengan sempurna. Tambahan 15 poin membuat pembalap asal Meksiko itu kini sudah menggeser Charles Leclerc dari posisi kedua klasemen pembalap.
Jika itu bertahan sampai akhir musim, Red Bull akan mengakhiri musim ini dengan menempatkan pembalap mereka menjadi juara dunia sekaligus runner-up F1 2022. Itu ditambah lagi dengan juara dunia konstruktor yang juga sudah mereka kunci.
Leclerc sendiri kemarin hanya mampu finis di posisi keenam. Pembalap Ferrari itu kini melorot ke peringkat ketiga klasemen pembalap dengan raihan 275 poin. Perez di posisi kedua dengan 280 angka.(irr/c17/bas/jpg)