LEWATI DRAMA DI SEMIFINAL

Andy Murray Juara Turnamen Virtual

Olahraga | Jumat, 01 Mei 2020 - 22:55 WIB

Andy Murray Juara Turnamen Virtual
Andy Murray berhasil menjadi juara Mutua Madrid Open Virtual Pro. (AFP)

JAKARTA (RIAUPOS.CO) -- Andy Murray memenangi gelar Madrid Open virtual pada Kamis setempat. Pada final, dia sukses mengalahkan petenis Belgia David Goffin.

Meski demikian drama justru terjadi di semifinal ketika lawannya Diego Schwartzman yang melakukan "login" dari Argentina mengalami masalah koneksi jaringan.


Schwartzman terus mendapatkan poin meski Murray yang berhasil memasukkan lebih banyak bola.

Murray kemudian mengatakan "ini adalah kegilaan," tidak lama berselang Schwartzmann memilih untuk mengundurkan diri.

"Karena masalah-masalah teknis dengan koneksi @dieschwartzman yang membuat dia tidak dapat bermain normal pada pertandingan semifinal, kedua pemain telah setuju bahwa @andy_murray semestinya melaju ke final #MMOPEN Virtual Pro," cuit panitia pelaksana.

Schwartzman mengatakan kepada Murray melalui microphone, "Saya tidak layak berada di final… Andalah yang melaju ke final."

Pada final putri, petenis Belanda Kiki Bertens yang memenangi gelar WTA Madrid Open tahun lalu, menaklukkan Fiona Ferro asal Prancis.

Murray dan Bertens memenangi hadiah sebesar EUR 150.000 (Rp2,5 miliar). Sebagian besar uang hadiah itu akan diberikan kepada para petenis papan bawah yang dihantam masalah keuangan akibat pandemi Covid-19.

Sumber: Jawapos.com
Editor: Rinaldi

 









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook