PEKANBARU (RIAUPOS.CO) - Tiga tokoh Riau didapuk menjadi pembawa acara dalam program berita Detak Riau Malam yang disiarkan secara langsung oleh Riau Televisi (RTv), Kamis (11/8). Tiga tokoh tersebut adalah Danrem 031/WB Brigjen TNI Parlindungan Hutagalung, Ketua KPID Riau Falzan Surahman SSi Mikom dan Kepala Perwakilan BPK Provinsi Riau Widhi HidayatSE Msi CSFA Ak Ca.
Program ini spesial dihadirkan RTv dalam rangka hari ulang tahun ke-65 Provinsi Riau. Sebelumnya, pada program perdana, Gubernur Riau Syamsuar berkesempatan menjadi tokoh yang membawakan berita dalam program berita tersebut.
Kamis (11/8) malam, Danrem Brigjen TNI Parlindungan Hutagalung mendapat kesempatan pertama. Dengan mengenakan pakaian batik, Danrem bahkan menyempatkan diri menunaikan Salat Magrib di Kantor RTv. Sebelum siaran, Danrem juga mendapat sedikit arahan dari kru yang bertugas. Ia kemudian diberi kesempatan untuk membawakan tiga berita dan disiarkan secara langsung.
Usai kegiatan, Danrem kepada wartawan menyebutkan bahwa menjadi presenter atau pembawa berita merupakan pengalaman perdana bagi dirinya. Bahkan ia merasa sangat senang dan bakal menjadikan pengalaman tersebut pada catatan hidupnya.
"Alhamdulillah saya didapuk menjadi presenter di RTv. Saya senang sekali. Ini jadi Pengalaman baru bagi saya, pertama bagi saya. Mudah-mudahan tidak mengecewakan. Ini menjadi pengalaman baru dan menjadi catatan dalam hidup saya. Saya tidak bisa cerita lagi, yang jelas ini sangat berkesan bagi saya," ungkap Danrem.
Ditanya apakah dirinya sempat merasa grogi, Danrem mengaku sama sekali tidak merasa ragu. Namun diakui dia, dalam membawakan berita perlu penyesuaian. Terutama pada penekanan kalimat serta intonasi dalam berbicara. Penyesuaian itu dapat dilalui Danrem dengan mudah. Sehingga ia bisa tampil maksimal saat membawakan berita dan disiarkan secara langsung. "Tidak grogi, cuman perlu ada penyesuaian intonasi dalam pembacaan berita," ujarnya.(nda)