PEKANBARU (RIAUPOS.CO) - Program Riau Televisi (RTv) mengundang pejabat dan tokoh untuk menjadi pembaca berita dalam program Detak Riau Malam yang disiarkan secara langsung, berlanjut. Pada Ahad (28/8), Wakil Bupati Kepulauan Meranti, AKBP (Purn) H Asmar yang dapat giliran.
Ada tiga berita yang dibacakan Asmar dalam program Detak Riau Malam pada pukul 18.30 WIB, salah satunya adalah tentang adanya program "Kampung Kuliner dan Pojok Bhabinkamtibmas di Jalan Imam Munandar Pekanbaru".
Asmar menuturkan, ini menjadi pengalaman menarik. Pasalnya, sepanjang dirinya berkarir di kepolisian maupun di pemerintahan (Wakil Bupati Kepulauan Meranti) belum pernah membacakan berita yang disiarkan langsung.
"Memang sebelum dimulai (membaca berita) sedikit grogi, tetapi setelah menjalaninya menjadi biasa-biasa saja. Tentunya ini menjadi pengalaman yang sangat menarik karena saya belum pernah membacakan berita,"ujarnya, Ahad (28/8).
Ia menjelaskan, dalam membaca berita tidak boleh terburu-buru karena hasilnya menjadi kurang baik. Dalam membacakan berita di RTv, Wakil Bupati Kepulauan Meranti ini tampak lancar. "Saya berharap ke depannya RTv semakin banyak pencintanya sehingga menjadi stasiun televisi yang sangat dicintai masyarakat. Saya juga berharap ke depannya RTv semakin maju, sukses dicintai masyarakat terutama masyarakat di Kepulauan Meranti,"ujarnya.(dof)