SOAL PENGANGKATAN REKTOR UIN

Mahfud MD Beri Penjelasan Setelah Masyarakat Ramai Menuduh

Nasional | Jumat, 22 Maret 2019 - 15:04 WIB

Mahfud MD Beri Penjelasan Setelah Masyarakat Ramai Menuduh
Mahfud MD.

Mahfud mengatakan, terkait isu uang Rp5 miliar dalam pengangkatan Rektor UIN Jakarta, dia hanya menyampaikan bahwa dia dan Pak Jasin sama-sama mendapat informasi tentang adanya orang yang datang ke AFB meminta uang Rp 5 miliar.

“Tp sy tdk menyebut apa itu benar dan siapa yg meminta. Sebab bs sj itu hanya orng yg meng-aku2 utusan pejabat,” katanya. Dikatakannya, mungkin yang agak kurang jelas adala saat dia menyebut adanya demo mahasiswa di UIN Jakarta malam itu yang ternyata adalah demo memprotes kebijakan pemilihan pimpinan mahasiswa dengan e-voting oleh yang kalah dalam pemilihan itu. Menurutnya, kalau kalah dalam pemilihan, ya sportif saja menerima. Untuk apa demo.

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

Lebih jauh Mahfud menjelaskan, OTT yang dilakukan KPK terhadap Ketum PPP Romahurmuziy alias Romi yang dibedah di ILC cukup menggegerkan. Selama dua hari terakhir, Mahfud mengaku mendapat banyak info dan dokumen-dokumen baru dari banyak daerah dan UIN. Banyak yang meminta ketemuan untuk menyampaikan kesaksian. “Semakin panas jika dibuka ke publik. Mnrt sy mslh pidananya biar diusut oleh KPK. Hkm administrasinya, benahi total,” kata Mahfud.(one)

Sumber: Pojoksatu.id
Editor: Fopin A Sinaga









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook