Bela Diri Bikin Percaya Diri

Ladies | Selasa, 09 Oktober 2018 - 15:32 WIB

Bela Diri Bikin Percaya Diri

MANFAAT TAEKWONDO BAGI PEREMPUAN

Taekwondo merupakan olahraga bela diri yang berasal dari Korea. Jika diartikan dari kata Tae Kwon Do maka pengertiannya adalah seni menendang dan meninju. Tentu tidaklah asing ketika mendegar olahraga bela diri yang satu ini, karena tingkat kepopulerannya di seluruh dunia, termasuk di negara Indonesia.

Olahraga bela diri ini sangat mengandalkan anggota fisik yaitu tangan dan kaki, untuk menekankan tendangan, pukulan, bahkan pertahanan tangan. Taekwondo biasanya terlihat dimainkan oleh kaum pria, namun taekwondo juga bagus dilakukan oleh semua kalangan.

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

TIdak terkecuali, kaum wanita, karena berlatih olahraga bela diri itu merupakan hal yang penting.

Ada beberapa manfaat taekwondo untuk wanita yaitu meningkatkan fungsi kerja jantung. Berlatih taekwondo dapat meningkatkan fungsi kerja jantung dan juga dapat menyehatkan jantung Anda.

Taekwondo juga membantu peredaran darah agar menjadi lancar. Dengan berlatih taekwondo secara teratur dan juga secara konsisten akan menyebabkan lancarnya peredaran darah Anda.

Selain fisik yang menjadi kuat, taekwondo juga menjaga kebugaran mental. Berpartisipasi dalam rutinitas olahraga teratur merupakan salah satu cara terbaik untuk meningkatkan mood. Olahraga taekwondo tidak hanya untuk menghilangkan stres dan frustrasi, tetapi juga meredakan suasana hati yang akhirnya mengarah pada kebugaran mental.

Kondisi tubuh wanita yang mudah lelah, dapat dihapus dengan bermian taekwondo, dikarenakan beladiri juga dapat meningkatkan stamina.

Taekwondo dapat meningkatkan stamina pada tubuh sehingga Anda menjadi tidak mudah sakit dan tidak mudah lelah saat melakukan aktivitas.

Wanita juga selalu memperhatikan kondisi tubuhnya dengan cermat, sehingga taekwondo dapat juga untuk membantu menurunkan berat badan.

Olahraga bela diri ini dapat menurunkan berat badan Anda, tetapi semua itu membutuhkan sebuah proses yang tidak sebentar. Wanita yang sering dipandang sebagai kaum lemah, maka seharusnya wanita dapat melindungi diri. Dengan berlatih taekwondo, seorang wanita bisa melindungi dirinya dari seseorang yang ingin berbuat jahat kepada dirinya, karena taekwondo melatih tingkat kekuatan antara tangan dan juga kaki.

Manfaat lainnya adalah untuk orang lain, karena dengan berlatih beladiri maka wanitapun dapat membantu orang yang sedang dalam bahaya.

Taekwondo juga dapat membantu orang lain yang sedang berada dalam keadaan bahaya. Bagi wanita yang telah terbiasa melakukan olahraga ini maka ia dapat mengalahkan penjahat tersebut dengan menggunakan pergelangan tangan, siku, lutut ataupun dengan kaki.

Selain yang sudah disbeutkan di atas, taekwondo juga dapat mengencangkan otot-otot tubuh. Taekwondo menimbulkan banyak gerak, sehingga olahraga bela diri ini dapat membantu mengencangkan otot-otot dan pada akhirnya akan membuat tubuh terlihat lebih kencang.

Jadi melakukan olahraga bela diri taekwondo ini menghasilkan banyak manfaat untuk wanita. Taekwondo membuat tubuh menjadi lebih sportif dan terhindar dari hal-hal negatif. Maka dari itu berlatihlah secara rutin dan konsisten. Wanita juga bisa setangguh pria.(int)

Laporan: Siti Azura

Foto: Koleksi Pribadi









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook