TELUKKUANTAN (RIAUPOS.CO) - Plt Bupati Kuantan Singingi Drs H Suhardiman Amby Ak MM diwakili oleh Sekretaris Daerah H Dedy Sambudi SKep SKM MKes menghadiri kegiatan pencanangan komitmen akreditasi di RSUD Telukkuantan, Selasa (27/9/2022).
Dalam Akreditasi Rumah Sakit yang dimaksud adalah bagaimana menciptakan mutu pelayanan rumah sakit dengan baik. Dari aspek tersebut bagian upaya RSUD dalam melindungi kesehatan pasien dan tenaga kesehatan lainnya di lingkungan rumah sakit.
Dalam dalam arahan Sekretaris Daerah Kuantan Singingi, Dedy Sambudi mengatakan bahwa sarana dan prasarana Rumah Sakit Umum Daerah merupakan salah satu wujud komitmen Pemerintah Daerah untuk senantiasa mendukung pelayanan kesehatan yang lebih baik, sekaligus menjawab tantangan kebutuhan pelayanan yang terus meningkatkan kualitas dan kuantitasnya.
Dengan demikian, lanjut Dedy Sambudi, maka diharapkan RSUD Telukkuantan dapat mewujudkan manajemen birokrasi pemerintahan yang professional melalui tata kelola pemerintahan yang bersih, efektif, berwawasan dan demokratis serta mampu mewujudkan pembangunan sumber daya manusia yang memiliki daya saing.
"Saya berharap untuk RSUD Telukkuantan bisa meningkatkan akreditasi yang sebelumnya bintang tiga, tadi sudah akreditasi naik ke bintang lima jadi semakin meningkat untuk kedepannya," kata Dedy Sambudi.
Selain Sekda, dalam kegiatan ini juga nampak hadir oleh beberapa Kepala OPD, Direktur RSUD Telukkuantan dr Irvan Husin, dokter spesialis, dokter Umum, dokter gigi di lingkungan RSUD, ketua komite medis, ketua tenaga kesehatan, dan ketua akreditasi RSUD Telukkuantan.(adv)