Koperasi Soko Jati Dukung Pelestarian Pacu Jalur

Kuantan Singingi | Senin, 25 Juli 2022 - 10:18 WIB

Koperasi Soko Jati Dukung Pelestarian Pacu Jalur
Ketua Koperasi Soko Jati Syarkawi menyerahkan hadiah kepada pemenang kedua pada pacu jalur ajang uji coba di Tepian Rajo Pangean, Sabtu (23/7/2022). (JUPRISON/RIAUPOS.CO)

TELUKKUANTAN (RIAUPOS.CO) - Koperasi Perkebunan Soko Jati Pangean mendukung pelestarian tradisi pacu jalur di Kabupaten Kuantan Singingi. Seperti yang diperlihatkannya saat pacu jalur ajang uji coba di Tepian Rajo Pangean, 21-23 Juli.

Koperasi perkebunan ini berpartisipasi menyukseskan kegiatan pacu jalur ajang uji coba. Ia membantu pemberian pembinaan kepada jalur yang berhasil meraih juara kedua di ajang uji coba tersebut.


"Iya. Ini langsung kami serahkan kepada pemenang. Dan ini adalah bentuk dukungan kita melestarikan tradisi kebanggaan kita orang Kuansing ini," kata Ketua Koperasi Soko Jati, Syarkawi, usai penyerahan hadiah, Sabtu (23/7) kemarin.

Ia berharap, kehadiran Koperasi Soko Jati dalam setiap kegiatan positif di masyarakat membawa manfaat bagi semua. Dan pihaknya pun siap memberikan dukungan.

"Kegiatan positif di masyarakat akan terus kita dukung," tegas Syarkawi.

Camat Pangean Mahviyen Trikon Putra SE mengapresiasi dukungan yang diberikan Koperasi Soko Jati dalam mendukung kegiatan pacu jalur ini.

"Kita semua rindu pacu jalur. Alhamdulillah sekarang sukses. Ini berkat dukungan semua," ucap Camat Pangean.(jps)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook