MAN 1 Kuansing Juara Kompetisi Internasional

Kuantan Singingi | Selasa, 22 Maret 2022 - 09:46 WIB

MAN 1 Kuansing Juara Kompetisi Internasional
Para siswa MAN 1 Kuansing berfoto bersama usai mengikuti kompetisi internasional di Semarang, Jawa Tengah, pekan lalu. (MAN 1 KUANSING FOR RIAUPOS.CO)

TALUKKUANTAN (RIAUPOS.CO) - Satu lagi prestasi terbaik ditorehkan MAN 1 Kuantan Singingi (Kuansing) atau biasa dikenal MAN Telukkuantan. Madrasah ini berhasil mengukir juara kompetisi tingkat internasional tahun 2022 ini.

Pasalnya, kontingen Tim Riset MAN Kuansing mengikuti Kompetisi Youth International Science Fair (YISF) 2022 kategori engineering, di Semarang, Jawa Tengah, Indonesia, pada pekan lalu, yang diselenggarakan oleh Indonesian Young Scientist Association (IYSA), bekerjasama dengan Departemen Teknologi dan Ilmu Pangan Institut Teknologi Bandung (IPB), Universitas Islam Malang (UNISMA), dan BUCA IMSEF. 


Kegiatan ini juga didukung  Malaysia Innovation Invention Creativity Association (MIICA) Malaysia dan  Departemen Aktuaria, Institut Teknologi Sepuluh Nopember.

Diketahui, YISF 2022 adalah kompetisi kreativitas antar siswa (SD/SMP/SMA/sederajat) dan mahasiswa tingkat internasional yang bertujuan untuk menjadi tempat yang tepat bagi peneliti-peneliti muda dalam mengevaluasi ide dan karya yang telah diproduksi.

"Alhamdulillah, berkat kegigihan dari tim riset yang dalam kompetisi ini diikuti oleh 4 orang siswa/siswi, yaitu Alif Abdillah, Gavran Ziksan, Mayes Govy Haeva, dan Widi Aminarti kita bisa raih juara internasional," ucap Kepala MAN 1 Kuansing, Suhelmon MA dalam keterangan persnya, akhir pekan lalu.

Tahun ini, kompetisi ini diikuti oleh 459 tim dari 23 negara, masing-masing dari Thailand, Philipina, Turkey, Romania, UAE, Khazakstan, Srilanka, USA, Taiwan, Malaysia, Indonesia, Meksiko, Hongkong, Serbia, Brasil, Korea Selatan, poerto rico, Vietnam, Macedonia, Russiq, dan Azerbaijan.

Di bawah bimbingan M Solikin SPd, dan dukungan penuh dari madrasah, Suhelmon mengapresiasi semangat para anak didiknya dalam mengikuti kompetisi ini. Tentunya dalam upaya mengharumkan nama daerah di setiap kompetisi diikuti.

"Alhamdulillah. Kita dari MAN 1 Kuansing berhasil mengharumkan nama madrasah, daerah dan negara di kancah internasional sekaligus mewakili Indonesia dengan perolehan  Gold Medal for Engineering Category Youth International Science Fair (YISF) dengan Water Care device system monitoring quality of water base on Internet of Things" tahun ini," ucapnya lagi.

Selanjutnya, MAN 1 Kuansing juga berhasil meraih penghargaan Malaysia Young Scientist Organization (MYSO) Special Award dan menjadi The Best High School Team (YISF 2022) dengan beasiswa full sampai tamat dari Universitas Dian Nuswantoro. (jps)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook