Sardiyono Buka Turnamen IPOL Cup 1 Lubuk Terentang

Kuantan Singingi | Rabu, 18 Mei 2022 - 22:35 WIB

Sardiyono Buka Turnamen IPOL Cup 1 Lubuk Terentang
Anggota DPRD Riau Sardiyono saat menendang bola di lapangan bola kaki, Lubuk Terentang, Rabu (18/5/2022).

TELUKKUANTAN (RIAUPOS.CO)- Anggota DPRD Riau Sardiyono AMd membuka turnamen sepakbola Ikatan Pemuda Olahraga Lubuk Terentang (IPOL) Cup 1 2022 di lapangan Desa Lubuk Terentang, Kecamatan Gunung Toar, Rabu (18/5/2022).

Selain Sardiyono, terlihat hadir Camat Gunung Toar Masyitah Holia Citra SSTP MSi, perwakilan Danramil, perwakilan Kapolsek Kuantan Mudik, perwakilan KONI Kuansing dan undangan lainnya.


Dalam sambutanya, Sardiyono menyampaikan apresiasi yang tinggi terhadap masyarakat dan pemuda Desa Lubuk Terentang atas kegiatan olahraga yang dilaksanakan.

"Saya berpesan, jadikanlah turnamen ini sebagai ajang pencari bakat bagi pemain-pemain terbaik Kuansing. Apalagi tahun ini kita menjadi tuan rumah Porprov. Dengan adanya turnamen ini, selain ajang silahturahmi, tentu menjadi hiburan bagi masyarakat Kuansing," kata Sardiyono.

Sardiyono menambahkan, sebagai putra asli Kecamatan Gunung Toar, dirinya mendukung penuh kegiatan-kegiatan positif yang dilaksanakan pemuda dan desa, termasuk kecamatan.

Apresiasi jug disampaikan Ketua KONI Kuansing, Andi Cahyadi melalui Kabid Diklatar, Noparlin saat menyampaikan arahan di hadapan ratusan penonton yang memadati lapangan bola kaki Lubuk Terentang.

"Pertama, saya menyampaikan salam dari ketua KONI Kuansing, Pak Andi Cahyadi. Beliau tidak sempat hadir di sini, karena di waktu bersamaan, beliau membuka open turnamen sepakbola PSLA Cup 1 di Hulu Kuantan," kata Noparlin.

Dalam penyampainya, Noparlin juga memuji lapangan sepakbola Lubuk Terentang bersih dan datar.

"Saya melihat, lapangan bola Lubuk Terentang ini salah satu lapangan terbaik di yang ada Kuansing. Ini harus dijaga oleh masyarakat," pinta Noparlin.

Menanggapi itu, Ketua Panitia IPOL Cup 1 2022, Asri Hidayat didampingi kepala Desa Lubuk Terentang, Arif Firmansyah mengatakan, dengan dukungan penuh seluruh elemen akan menjadikan IPOL Cup turnamen terbesar di Kuansing.

"Iya. Terima kasih atas dukunganya, kami berharap, acara ini bisa sukses hingga akhir turnamen. Kami mengundang 40 tim pilihan yang ada di Kuansing," kata Asri.

Dalam pertandingan pembuka, panitia menyajikan pertandingan antara PSKS Kampungbaru All Star berhadapan dengan Limuno All Star. Dua tim ini diisi oleh pemain-pemain bertalenta tinggi di masanya.

Sebut saja, ada nama April Hadi, Camat Pangean Mahviyen Trikon Putra, mantan Kades Petapahan, Idel, Yayap Chania, Martias, Pj Kades Kampungbaru, Kaprison, Hardi Nasrun dan pemain lainnya.

 

Laporan: Mardias Chan (Telukuantan)

Editor: Edwar Yaman

 









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook