TELUKKUANTAN (RIAUPOS.CO) -- Virus Corona terus menjadi momok bagi siapapun. Kini, seluruh daerah di Riau siaga. Termasuk Kabupaten Kuantan Singingi. Oleh karena itu, Ketua Komisi III DPRD Kuansing yang membidangi kesehatan, Romi Alfisah Putra SE mengingatkan pemerintah daerah.
"Himbauan dari pemerintah kan jelas. Saya minta, semua kita harus mematuhi dan instansi terkait saya minta supaya siaga dan waspada sebelum ditemukan kasus pasien suspect Corona di Kuansing. Terutama pihak rumah sakit," diingatkan Romi Alfisah Putra SE, Senin (16/3/2020).
Termasuk pula Dinas Kesehatan. Romi juga menyarankan agar terus berkoordinasi dengan pihak RSUD supaya waspada dan mempersiapkan segala sesuatunya apabila ada yang suspect. "Salahsatunya yang harus ada itu alat detektor suhu," sarannya.
Selain itu, pihaknya juga perlu mengingatkan agar pemerintah melakukan pengawasan serta sosialisasi ke klinik-klinik yang ada di Kuansing. Dan RSUD dimintanya mempersiapkan semua kebutuhan obat maupun ruangan isolasi untuk penanganan apabila ditemukan pasien positif corona. "Harus sedia payung sebelum hujan," pintanya
Dan untuk masyarakat, dihimbaunya juga agar kurangi aktivitas keluar daerah apalagi daerah tersebut sudah ada pasien yang positif corona. "Dan apabila ada keluhan sesak nafas, cepat datangi puskesmas terdekat," ujarnya.(jps)