PORPROV X RIAU

Kuansing Raih 2 Emas dari Cabor Senam

Kuantan Singingi | Senin, 14 November 2022 - 14:15 WIB

Kuansing Raih 2 Emas dari Cabor Senam
Atlet Senam Kabupaten Kuansing berhasil meraih 2 medali emas bertempat di GOR Senam Sport Center Rumbai, Pekanbaru, Senin (14/11/2022). (DOFI ISKANDAR/RIAUPOS.CO)

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) - Memasuki hari kedua pelaksanaan pertandingan untuk cabang olahraga (cabor) senam, Kabupaten Kuansing berhasil meraih 2 medali emas di GOR Senam Sport Center Rumbai, Pekanbaru, Senin (14/11/2022)

Dua medali emas yang diperoleh Kuansing di kategori pertandingan senam artistik putri nomor lantai dan balok keseimbangan. Kemudian, kategori pertandingan senam artistik putra nomor lantai, gelang-gelang dan palang sejajar. 


Selain Kuansing, Pekanbaru juga mendapatkan 1 emas, Bengkalis 2 emas dan Rohil 1 emas.  Atlet senam putri Kuansing yang meraih medali emas adalah Puja Sri Syafitri dengan nilai 10,40. Untuk kategori putra Muhammad Aprizal dengan nilai 12,70. Kemudian, atlet senam Pekanbaru atas nama Ratusan Anggina Putri nilai 10,30. 

Atlet senam artistik putra atas nama Dedy Apriyandi dari Bengkalis dengan nilai 12,10 dan Abiyu Raffi dari Kabupaten Rohil dengan nilai 11,80 dan Rihansyah Agusti dari Bengkalis dengan nilai 11,80. 

Asisten Pelatih Senam Kuansing, Evi mengatakan, sebelumnya untuk cabor senam pihaknya mendapatkan 3 perak dan 1 perunggu dan hari ini mendapatkan 2 emas. 

"Alhamdulillah targetnya sudah terpenuhi. Dan kami juga berharap di nomor berikutnya juga  bisa meraih medali. Ini sesuai dengan target pelatih kami. Total medali yang telah diraih dari cabor senam adalah 2 emas, 3 perak, 1 perunggu," ujar Evi.


Laporan: Dofi Iskandar (Pekanbaru)

Editor: E Sulaiman









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook