MALAM KEDUA LEBARAN

Ditinggal Mudik, Tiga Kios di Pasar Benai Kuansing Terbakar

Kuantan Singingi | Rabu, 04 Mei 2022 - 02:03 WIB

Ditinggal Mudik, Tiga Kios di Pasar Benai Kuansing Terbakar
Tiga unit kios yang terletak di Keluran Pasar Benai, Kecamatan Benai, Kuansing dilalap si jago merah, Selasa (3/5/2022) malam. (ISTIMEWA)

TELUKKUANTAN (RIAUPOS.CO) - Sebanyak tiga unit kios terbakar di Kelurahan Pasar Benai, Kecamatan Benai, Selasa (3/5/2022) malam. Dua dari tiga unit kios semi permanen tersebut hangus dilalap si jago merah. Diduga kios ditinggal mudik pemiliknya, dan kebakaran terjadi pada malam kedua lebaran.

Menurut salah seorang warga bernama Diky kepada wartawan, api diduga berasal dari satu unit warung mi Surabaya.


"Iya Bang. Kejadianya sekitar pukul 22.30 WIB. Sepertinya api itu besumber dari Warung Mi Surabaya. Kata warga sini, penghuni warung ini sedang mudik Lebaran," kata Diky.

Diky menceritakan, api juga menyambar dua unit bangunan yang berada di sebelahnya. Kedua bangunan itu masing-masing, Ampera Uniang dan toko sendal.

"Untung tim pemadam kebakaran cepat datang. Sehingga satu kios lagi tidak begitu parah. Kalau lambat, saya yakin kantor lurah yang tidak jauh dari kebakaran itu juga ikut terbakar," terang Diky.

Hingga berita ini diturunkan, belum ada laporan resmi dari pihak terkait tentang jumlah kerugian dan penyebab kebakaran itu.

Laporan: Mardias Chan (Telukuantan)

Editor: Edwar Yaman

 

 









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook