GREEN AGRICULTURE COMMUNITY (GAC)

Kembangkan Inovasi Pertanian

Komunitas | Minggu, 03 Juni 2018 - 11:27 WIB

Kembangkan Inovasi Pertanian
FOTO BERSAMA: Anggota Green Agriculture Community (GAC) berfoto bersama saat akan melakukan studi inovasi di bidang pertanian, baru-baru ini. Green Agriculture Community (GAC) for riaupos.

"Selain itu kami juga bertemu dengan volunteer dari berbagai negara seperti Spanyol, Amerika dan Prancis yang berada di kebun tin tersebut. Harapannya ke depan dapat lebih memotivasi mahasiswa untuk dapat berkreasi dan berinovasi terutama di bidang pertanian. Intinya belajar dapat dilakukan di mana saja, selagi kita mau berusaha dan mengembangkan potensi diri yang kita miliki,’’ urainya.

Hal senada disampaikan Ketua umum GAC Nugroho Febriandi. Menurutnya inovasi tersebut dapat menadi semangat untuk menjadi satu pionir kemajuan dan perkembangan untuk Fakultas Pertanian dan Peternakan khususnya dan UIN Suska Riau umumnya.

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

“Saya sangat mengapresiasi setinggi-tingginya atas inovasi dari program kerja GAC di tahun 2018 tersebut. Ini merupakan agenda kemahasiswaan inspirasi  perdana utk tour ke luar negeri seperti Malaysia di Fakultas Pertanian dan Peternakan UIN Suska Riau. Kami berharap melalui kegiatan ini dapat mengharumkan nama Fakultas Pertanian dan Peternakan UIN Suska Riau. Tentunya semua ini berkat bantuan dan kerjasama dari semua pihak,’’ imbuhnya.(s/rio)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook