PEKANBARU (RIAUPOS.CO) – Susu merupakan salah satu jenis minuman yang sangat digemari. Tak hanya anak-anak, banyak orang tua juga suka minum susu. Berikut bahan makanan yang bisa ditambahkan agar susu makin enak seperti dilansir laman Health Me Up.
1. Madu mentah
Madu mentah tidak hanya menambah rasa manis untuk susu. Madu juga membantu meningkatkan kecerdasan otak. Susu dengan madu mentah adalah obat yang sangat baik untuk membantu menenangkan perut dan meningkatkan pencernaan. Anda bahkan bisa minum ramuan ini untuk meredakan batuk.
2. Bubuk cokelat mentah
Terbuat dari biji kakao mentah, bubuk cokelat mentah adalah bentuk mentah cokelat. Bahan ini kaya vitamin B-kompleks, vitamin E, kalsium, zat besi, kalium, tembaga dan