PEKANBARU (RIAUPOS.CO) – Kopi tak hanya identik sebagai kawan begadang dan pembangkit semangat. Para ilmuwan Amerika berhasil menemukan hubungan antara kafein dan memori manusia. Menurut studi itu, ada kemungkinan suatu saat nanti manusia akan sangat bergantung pada kopi atau produk yang mengandung kafein untuk membangkitkan ingatannya.
‘’24 jam mungkin tidak terdengar seperti waktu yang lama, tetapi dalam hal studi memori, kebanyakan lupa dalam beberapa jam pertama setelah belajar sesuatu. Tapi orang yang mengonsumsi kafein lebih baik daya ingatnya,’’ ujar Prof Michael Yassa Johns Hopkins University.
Tim peneliti kini menyelidiki misteri kafein yang terjadi di hippocampus atau pusat memori otak, sehingga mereka dapat memahami efeknya. Namun, meski kafein memiliki manfaat tersebut, Prof Yassa menyatakan temuan itu tidak berarti orang harus