Waspada Penyakit Menular di Musim Pancaroba

Kesehatan | Rabu, 27 Januari 2016 - 18:00 WIB

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) – Panas terik dan hujan lebat silih berganti hadir di Riau. Masyarakat diminta waspada dengan musim pancaroba yang terjadi saat ini. Pasalnya, penyakit menular seperti DBD, muntaber, penyakit ISPA muncul di pergantian musim.

‘’Masyarakat harus banyak mengonsumsi sumplemen untuk meningkatkan daya tahan tubuh. Di samping menjaga kebersihan rumah dan sekitarnya,’’ ujar dr Sobari MARS dari Rumah Sakit Ibu dan Anak (RSIA) Assyifa Depok seperti dilansir JPNN.

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

Dia menyebutkan, saat musim pancaroba, banyak pasien yang terkena penyakit pilek, batuk, demam. Demikian juga yang terkena DBD dan muntaber. ‘’Yang sudah terlanjur terserang pilek, batuk, dan demam sebaiknya perbanyak istirahat, minum air putih yang banyak, dan minum vitamin C dosis tinggi,’’ terangnya.









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook