Trypophobia, Takut Lihat Lubang

Kesehatan | Rabu, 13 Januari 2016 - 17:40 WIB

Trypophobia merupakan sebuah kondisi fobia yang bisa dibilang cukup jarang. Orang dengan fobia ini memiliki ketakutan yang luar biasa terhadap segala jenis lubang. Dalam beberapa kasus yang sering dilaporkan, umumnya rasa takut ini muncul saat melihat beragam benda-benda alam dan buatan, termasuk sarang lebah, polong biji teratai, karang, dan bahkan roti manis yang memiliki struktur berongga.

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

Sementara itu dikutip dari India Times, para peneliti lain mengungkapkan hal serupa. Mereka menunjukkan bahwa selama evolusi, pola tertentu menjadi fitur yang digunakan secara cepat untuk mengidentifikasi bahaya, salah satunya dalam bentuk hewan beracun. ‘’Kami berpendapat bahwa trypophobia timbul karena gambar dan objek ini secara visual menunjukkan kesan seperti benda-benda yang berpotensi berbahaya,’’ kata para peneliti.









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook