kehidupannya, termasuk rendahnya tingkat stres yang mereka rasakan. Sebuah jajak pendapat yang digelar Gallup mengungkap jika emosi negatif seperti stres dan amarah cenderung menurun di usia 20 tahun ke atas, namun orang-orang berusia 50 tahun terlihat jauh lebih jarang resah dibandingkan generasi yang lebih muda.
‘’Ini bisa jadi karena perubahan lingkungan atau perubahan psikologis, terutama tentang bagaimana kita melihat dunia ini. Bisa juga disebabkan oleh perubahan biologis, misalnya perubahan senyawa kimiawi dalam otak atau kadar hormon endokrin,’’ kata ketua peneliti, Arthur A Stone.
3. Kepuasan seksual yang lebih tinggi
Sebuah studi menemukan, kepuasan wanita di atas ranjang cenderung meningkat seiring dengan pertambahan usianya, meski gairah seksualnya menurun. Temuan ini diamini studi lain yang mengungkapkan jika sebagian besar wanita berusia 60 tahun hingga 89