Adityaningrum.
Dia tidak memungkiri, anak-anak sering kali sulit diajak mencuci tangan. Dengan alasan malas karena menghabiskan waktu atau merasa tangannya tidak terlalu kotor. ‘’Ajak anak dengan cara yang menyenangkan, lalu jadikan itu kebiasaan,’’ tutur dia. Misalnya, bisa sambil menyanyi.
Tetapi, membubuhkan cerita bohong ataupun mitos sangat tidak disarankan. ‘’Jangan mengancam anak dengan mengatakan bahwa jika tidak cuci tangan, lalu digigit tikus, misalnya. Karena itu bisa membuat anak terbebani,’’ terangnya.
Juga, bisa jadi membuat pemikiran salah tersebut tertanam terus hingga anak dewasa. ‘’Lebih baik dengan cara yang menyenangkan,’’ ungkapnya.