Ada 16 penyakit tidak menular yang bisa terjadi pada masa depan sejak bayi dalam kandungan. Misalnya, penyakit diabetes melitus, obesitas, maupun hipertensi. ‘’Karena itu, kalau kita baik-baik saja saat hamil, ketika dewasa nanti berpeluang besar untuk baik-baik juga. Dalam arti tidak mengidap 16 penyakit tersebut,’’ jelas spesialis obstetri dan ginekologi RSUD dr Soetomo itu.
Misalnya, seorang ibu X mengandung janin Y. Saat hamil sang ibu kekurangan gizi. Maka, besar kemungkinan 50 tahun kemudian janin yang lahir dan tumbuh dewasa bisa mengalami penyakit-penyakit tidak menular. Sebaliknya, jika selama hamil si ibu mencukupi konsumsi gizi dan mampu mengelola stres dengan baik, ancaman anaknya mengalami salah satu penyakit tersebut juga minim. (nhk)