Diperkirakan, vitamin K, folat atau vitamin B9 dan pewarna alami lutein serta beta-karoten berada di balik alasan penurunan kognitif ini.
‘’Studi kami menyediakan bukti bahwa makan sayuran berdaun hijau seperti bayam dan makanan lain yang kaya vitamin K, lutein dan beta-karoten dapat membantu menjaga otak tetap sehat,’’ ungkap Morris.
Bagaimana jika tidak suka bayam? Anda juga bisa mendapatkan vitamin K, lutein dan beta-karoten dari wortel, tomat dan paprika. (nhk)