JAKARTA (RIAUPOS.CO) -- Perayaan hari nasional Australia berubah menjadi tragedi di kota pesisir Hervey Bay, Queensland. Seorang perempuan yang tengah mengikuti lomba peringatan hari nasional tiba-tiba meninggal.
Perempuan 60 tahun itu mengikuti kompetisi makan kue lamington di Beach House Hotel pada Ahad lalu. Kue semacam bolu itu memang khas Australia. Kue tersebut berlapis cokelat dan parutan kelapa. Peserta itu tiba-tiba tersedak, lalu kejang.
"Manajemen dan staf Beach House Hotel menyampaikan belasungkawa kepada keluarga dan kerabat atas musibah tersebut," tulis pengelola hotel itu menurut Nine News, Senin (27/1).
Insiden tersebut terekam dalam video yang menunjukkan bar hotel penuh dengan penonton. Saat perempuan itu kejang, petugas keamanan hotel sempat melakukan resusitasi jantung dan paru-paru alias CPR. Tak lama, dia langsung dilarikan ke Hervey Bay Hospital, tapi pada akhirnya tak terselamatkan.
Australia Day dirayakan pada 26 Januari untuk memperingati armada Inggris pertama yang tiba di Pelabuhan Sydney pada 1788. Namun, komunitas pribumi mengusulkan agar namanya diganti menjadi Arrival Day atau Invasion Day karena merasa momen itu adalah kehancuran bagi suku asli.
Sumber : Jawapos.com
Editor : Rinaldi