Hubungan Malaysia-Mesir Jadi Jembatan Kemanusiaan untuk Palestina

Internasional | Rabu, 08 November 2023 - 10:43 WIB

Hubungan Malaysia-Mesir Jadi Jembatan Kemanusiaan untuk Palestina
Perdana Menteri Malaysia Datuk Seri Anwar Ibrahim saat pidato terkait hubungan Malaysia dan Palestina. (THESTER.COM)

KUALA LUMPUR (RIAUPOS.CO) - Pada Sabtu (4/11) pekan lalu, pesawat kargo 9M-WCA yang mengangkut kiriman pertama bantuan kemanusiaan dari Malaysia untuk Palestina melalui Operasi Ihsan sukses mendarat di Bandara Militer El-Arish, Mesir.

Kiriman bantuan tersebut mencakup berbagai kebutuhan penting, seperti makanan, obat-obatan, dan barang-barang keperluan sehari-hari, yang diharapkan dapat membantu meringankan penderitaan masyarakat Palestina yang terdampak konflik yang berkepanjangan.


Tiba di tempat tujuan dengan selamat, pengiriman bantuan ini menjadi langkah penting dalam upaya bantuan kemanusiaan global untuk membantu memenuhi kebutuhan mendesak masyarakat Palestina.

Dilansir JPG dari laman thestar.com.my, Perdana Menteri Datuk Seri Anwar Ibrahim mengatakan, hubungan baik antara Malaysia dan Mesir memungkinkan bantuan kemanusiaan negara ini dikirim ke rakyat Palestina. ‘’Itu terbukti ketika Presiden Mesir Abdel Fattah El-Sisi memfasilitasi pengiriman bantuan kemanusiaan dari Malaysia,’’ imbuhnya.

Sebanyak 20 ton bantuan, mencakup peralatan medis, produk bayi, dan makanan, diserahkan kepada perwakilan dari Masyarakat Bulan Sabit Merah Mesir. Bantuan ditujukan untuk dikirim ke Gaza melalui Rafah, yang merupakan salah satu jalur vital untuk memberikan bantuan kemanusiaan kepada penduduk Palestina.(jpg)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook