Nyawa Tentara Ukraina Selamat karena Ponsel, Laju Peluru Tertahan

Internasional | Minggu, 08 Mei 2022 - 05:07 WIB

Nyawa Tentara Ukraina Selamat karena Ponsel, Laju Peluru Tertahan
Potongan cuplikan video yang menunjukan nyawa pasukan Ukraina berhasil selamat karena peluru yang mengarah ke dirinya berhasil tertahan sebuah ponsel. (MYSMARTPRICE)

KIEV (RIAUPOS.CO) – Perang antara Ukraina dan Rusia masih berlangsung. Pasukan Ukraina masih berusaha keras untuk melawan pasukan Rusia. Di balik peperangan, ada kisah luar biasa. Seorang tentara Ukraina selamat meski terkena tembakan. Ternyata, laju peluru tertahan ponsel miliknya.

Seperti di film-film action, seorang tentara Ukraina dilaporkan telah berhasil selamat karena peluru lawan yang mengarah ke dirinya berhasil terhenti karena ponsel yang dikantonginya.


Dikutip dari MySmartPrice, insiden ini telah mencuri perhatian di seluruh dunia dengan beberapa pengguna memuji daya tahan smartphone yang mampu menghentikan peluru tersebut. Betapa tidak, pasalnya smartphone tersebut telah berhasil menahan laju peluru kaliber 7,62 mm yang ditembakkan oleh pasukan Rusia ke arah pejuang Ukraina.

Sebuah video viral menunjukkan tentara itu mengeluarkan telepon dari sakunya dan memberikannya kepada rekan satu timnya saat mereka berlindung. Potongan video yang banyak beredar itu menunjukkan peluru bersarang ke dalam casing ponsel yang sudah berlubang.

Soal ponsel yang berhasil menahan peluru sendiri bukan kali pertama terjadi. Tentara Ukraina tersebut bukanlah yang pertama diselamatkan oleh telepon pintar atau telepon biasa. Insiden serupa terjadi di Afghanistan pada 2016.

Ponsel konvensional Nokia 301 mampu menahan peluru dan menyelamatkan nyawa seseorang. Selain itu, ada juga laporan lain pada 2014 lalu, di mana Nokia Lumia 520 berhasil menghentikan peluru untuk menyelamatkan nyawa seorang petugas polisi di Brasil.

Pada 2018, upaya perampokan di St.Albans, Inggris, hampir merenggut nyawa seseorang. Namun, iPhone 7 Plus dilaporkan berhasil menahan laju peluru. Mendengar kisah-kisah ini ini tentunya sangat menarik. Pasalnya, smartphone seringkali mudah pecah saat jatuh ke lantai. Namun, justru dapat menahan dampak peluru.

Tentu saja, tidak satu pun dari smartphone ini yang bertahan alias tetap bisa menyala. Tetapi, setidaknya ponsel tersebut mampu menyelamatkan nyawa pemiliknya.

Sumber: Jawapos.com

Editor: Edwar Yaman

 

 









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook