AKIBAT MASALAH MESIN DAN CUACA BURUK

1.300 Penumpang Diselamatkan dari Kapal Pesiar Mewah

Internasional | Minggu, 24 Maret 2019 - 19:41 WIB

1.300 Penumpang Diselamatkan dari Kapal Pesiar Mewah

NORWEGIA (RIAUPOS.CO) - Sebuah peristiwa cukup dramatis terjadi ketika petugas mengerahkan upayanya untuk menyelamatkan sekitar 1.300 penumpang beserta kru kapal pesiar yang sedangberlayar di lepas Norwegia Sabtu (23/3/2019). Kapal mewah itu bermasalah akibat gagal mesin ketika cuaca buruk sedang terjadi.

Sebagaimana dilansir surat kabar Norwegia VG,  bernama the Viking Sky itu mengirimkan sinyal darurat akibat permasalahan di mesin sehingga kapal mulai berbelok ke arah pantai berbatu.
Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

“Kapal berada di laut lepas di wilayah Hustadvika pada pantai barat Norwegia dan para penyelamat harus menghadapi ombak setinggi 6-8 meter,” kata Borghild Eldoen, seorang juru bicara untuk Pusat Penyelamatan Gabungan untuk Norwegia Selatan.

Helikopter mengangkat penumpang dan kru kapal satu per satu dan proses penyelamatan dilanjutkan hingga malam dan sampai keesokan harinya. “Kami tidak bisa mengatakan akan menghabiskan waktu berapa lama,” kata Eldoen seperti dilansir CNN.

Seorang penumpang dari Alexus Sheppard dari California utara mengatakan ia telah menunggu selama hampir enam jam untuk dievakuasi. Mereka semua cukup tenang dan mereka disediakan makanan dan minuman.

“Pada Sabtu malam, sekitar 115 orang telah dievakuasi dan setidaknya delapan orang menderita luka ringan,” kata Eldoen. Masih belum jelas apakah penumpang yang masih di kapal terluka.









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook