RENGAT (RIAUPOS.CO) - Dua siswa SMAN 1 Rengat akhirnya ditemukan dalam kondisi tewas. Dimana sebelumnya, kedua siswa SMAN 1 Rengat ini tenggelam di Sungai Indragiri tepatnya di Kelurahan Kampung Besar Seberang Kecamatan Rengat, Kabupaten Indragiri Hulu (Inhu) pada Senin (25/9) sekira pukul 17.30 WIB.
Keduanya ditemukan terpisah, namun tidak jauh dari lokasi kejadian. "Alhamdulillah, dua korban tenggelam di Sungai Indragiri sudah berhasil ditemukan," ujar Kepala Kantor Penanggulangan Bencana Daerah (KPBD) Inhu, Dody Iskandar SE MSc, Rabu (27/9/2023).
Upaya pencarian terhadap korban membuahkan hasil setelah mencapai sekitar 22 jam. Korban pertama berhasil ditemukan yakni, Nazil (17) warga Desa Bayas Jaya Kecamatan Kempas Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil) pada Selasa (26/9/2013) sekira pukul 15.57 WIB.
Korban ditemukan mengapung tak jauh dari lokasi kejadian. "Korban langsung dievakuasi dan diserahkan kepada pihak keluarga," sebut Dody.
Berselang sekitar 7 jam kemudian atau tepatnya sekira pukul 22.20 WIB, tim kembali berhasil menemukan korban atas nama Adri Satya Nayaka (17) warga Jalan Hangtuah Desa Sungai Beringin Kecamatan Rengat. Korban ditemukan dalam kondisi mengapung, juga tak jauh dari lokasi kejadian.
Dody menduga korban tewas tenggelam akibat tidak bisa berenang. Dimana sebelumnya, berdasarkan informasi yang diterima dari personil di lapangan, keduanya tenggelam setelah menyelamatkan satu orang rekannya saat mandi.
Air Sungai Indragiri tambah Dody, saat ini dalam kondisi surut. Sehingga kecil kemungkinan terseret arus Sungai Indragiri. "Memang beberapa meter di lokasi korban mandi atau daerah yang timbul pasir, cukup dalam," terang Dody.
Laporan: Kasmedi (Rengat)
Editor: Eka G Putra