UNDIAN SIMPEDES

Pensiunan TU SMAN 1 Rengat dan Pensiunan PKS Terima Mobil dari BRI

Indragiri Hulu | Kamis, 13 Oktober 2022 - 17:30 WIB

Pensiunan TU SMAN 1 Rengat dan Pensiunan PKS Terima Mobil dari BRI
Pimpinan Cabang BRI Rengat, Ferry Widayanto (kanan) foto bersama para nasabah yang beruntung di undian Simpedes periode I tahun 2022, Kamis (13/10/2022) (RAJA KASMEDI/RIAUPOS.CO)

RENGAT (RIAUPOS.CO) -- Tidak ada mimpi dan firasat sebelumnya. Syamsul Bahri warga Desa Pasir Kemilu, Kecamatan Rengat ini, berhasil meraih hadiah grand prize I berupa satu unit mobil dari undian Simpedes BRI.

Nasabah BRI Unit Rengat Kota itu mendapat informasi setelah dihubungi rekannya di SMAN 1 Rengat. "Tak menyangka saja, tiba-tiba diinformasikan bahwa saya dapat mobil melalui undian Simpedes," ujar Syamsul Bahri yang juga pensiunan tata usaha SMAN 1 Rengat ini di sela-sela acara penyerahan hadiah undian Simpedes, Kamis (13/10/2022).


Memang sebutnya, rencana membeli mobil sudah ada sejak didesak anaknya. Di mana anaknya pada tahun lalu lulus CPNS sebagai perawat di Puskesmas Air Molek Kecamatan Pasir Penyu.

Namun rencana beli mobil atas keinginan anak satu-satunya ditunda dengan alasan cari peluang. "Ternyata doa saya dikabulkan Allah SWT. Karena setiap kali menabung ke BRI dan melihat mobil hadiah terparkir, saya selalu berdoa semoga mobil tersebut bisa dibawa pulang," ungkapnya yang mengaku sudah lama menjadi nasabah di BRI.

Lain lagi disampaikan Sudarsono, nasabah BRI Unit Gerbangsari Belilas. Warga Kelurahan Pangkalan Kasai Kecamatan Seberida ini sempat memeluk satpam BRI Unit Gerbangsari Belilas. "Saya ditelepon satpam dan disuruh datang. Ternyata setelah datang, satpam bilang saya dapat mobil melalui undian Simpedes," kenangnya.

Hadiah grand prize II berupa satu unit mobil, sangat cocok dengan pekerjaannya sekarang. Karena sejak pensiun dari Pabrik Kelapa Sawit (PKS), hanya mengurus kebun kelapa sawit miliknya.

Pimpinan Cabang (Pinca) BRI Rengat, Ferry Widayanto mengatakan bahwa penyerahan hadiah ini merupakan hasil undian semester I periode Maret 2022 hingga Agustus 2022. "Hasil undian yang dilaksanakan dua pekan lalu dan ini cara BRI memanjakan nasabah," sebut Ferry.

Karena katanya, nasabah yang sudah setia  selama ini, tidak sebanding dengan hadiah yang diberikan BRI. Namun demikian, untuk saat ini hanya BRI yang rutin setiap dua kali setahun memberikan hadiah. "Ini bentuk apresiasi kami kepada nasabah," katanya.

Laporan: Raja Kasmedi (Rengat)
Editor: Rinaldi

 

 









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook