Tekan Inflasi, DKP Inhu Gelar Gerai Pangan Murah

Indragiri Hulu | Selasa, 20 September 2022 - 17:23 WIB

Tekan Inflasi, DKP Inhu Gelar Gerai Pangan Murah
Warga antre untuk membeli bahan pokok di gerai pangan murah di Pasar Rakyat Soegih Belilas, Kelurahan Pangkalan Kasai, Selasa (20/9/2022). (DKP INHU UNTUK RIAUPOS.CO)

RENGAT (RIAUPOS.CO) - Dinas Ketahanan Pangan (DKP) Indragiri Hulu (Inhu) bersama Bulog daerah itu, gelar gerai pangan murah', Selasa (20/9/2022). Kali ini, gerai pangan dipusatkan di Pasar Rakyat Soegih Belilas, Kelurahan Pangkalan Kasai, Kecamatan Seberida.

Kepala DKP Inhu, Ir Hj Isnidar mengatakan bahwa, pelaksanaan gerai pangan murah ini salah satu upaya untuk menekan terjadinya inflasi daerah. Kemudian, gerai pangan ini dalam upaya menstabilkan harga barang pokok pangan.


"Gerai pangan murah' ini sangat terjangkau atau dibawah harga yang dijual tempat umum. Hal ini sesuai dengan tujuan dari pelaksanaan gerai pangan," ujar Isnidar.

Untuk bahan pangan yang dijual di gerai tersebut sambungnya, berupa beras, gula pasir putih, minyak goreng. Jenis pangan yang disediakan, merupakan kebutuhan pokok yang sehari-hari dibutuhkan masyarakat.

Selama pelaksanaan gerai pangan di Pasar Soegih Belilas, beras terjual sebanyak 250 kilogram. Dimana untuk 5 kilogram beras dengan harga Rp 46 000. Selanjutnya, gula pasir putih sebanyak 200 kilogram dengan harga 13.000 perkilogram dan minyak goreng curah sebanyak 250 kilogram dengan harga Rp 13.000 per kilogram.

Masih katanya, gerai pangan murah'terus akan digelar di sejumlah pasar tradisional. Bahkan, dalam waktu dekat ini gerai pangan murah' dilanjutkan di pasar Japura Kecamatan Lirik dan Pasar Peranap Kecamatan Peranap.

Untuk itu harapnya, dengan adanya gerai pangan ini hendaknya dapat menekan terjadinya inflasi daerah. "Alhamdulillah, antusias warga cukup tinggi. Sehingga pangan yang disiapkan, habis terjual," terangnya.


Laporan: Raja Kasmedi (Rengat)

Editor: E Sulaiman
 









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook