PENDIDIKAN

Bupati Inhu Monitoring dan Evaluasi PTM Terbatas

Indragiri Hulu | Senin, 08 November 2021 - 16:30 WIB

Bupati Inhu Monitoring dan Evaluasi PTM Terbatas
Bupati Inhu Rezita Meylani Yopi SE (dua dari kanan), didampingi Kapolres Inhu AKBP Bachtiar Alponso SIK MSi, Kadiskes Elis Julinarti DCN Mkes, Kepala MAN 1 Inhu, Suparman SAg MPd dan Lurah Pematang Reba Sudarman SE disela-sela monitoring dan evaluasi PTM terbatas. (DISKES INHU UNTUK RIAUPOS.CO)

RENGAT (RIAUPOS.CO) - Pemerintah Kabupaten Indragiri Hulu (Inhu) bersama sejumlah Forkompinda, tinjau pemeriksaan rapid antigen serentak, Senin (8/11/2021). Kegiatan ini sebagai monitoring dan evaluasi pembelajaran tatap muka (PTM) terbatas.

Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Bupati Inhu, Rezita Meylani Yopi SE, Kapolres Inhu AKBP Bachtiar Alponso SIK MSi, Kepala Dinas Kesehatan, Elis Julinarti DCN Mkes dan pejabat lainnya. Sementara peninjauan tersebut dilakukan di sejumlah sekolah di daerah itu. 


"Monitoring ini sebagai antisipasi terjadinya gelombang ketiga penularan Covid-19 di Kabupaten Inhu," ujar Bupati Inhu Rezita Meylani Yopi SE di sema-sela peninjauan.

Sebagai antisipasi penyebaran Covid-19, Pemerintah Kabupaten Inhu telah fokus mempercepat pelaksanaan vaksinisasi. Bahkan, keterbatasan vaksin sudah dapat teratasi dengan adanya bantuan dari Kementerian Kesehatan.

Untuk itu katanya, dengan pelaksanaan PMT terbatas dinilai sangat penting dilakukan monitoring dan evaluasi. "Dari hasil monitoring ke sejumlah sekolah, tidak ada ditemukan adanya kasus Covid-19," sebutnya.

Dalam pada itu Kepala Dinas Kesehatan, Elis Julinarti DCN Mkes mengatakan bahwa, pelaksanaan monitoring dan evaluasi PMT terbatas sebagai tindak lanjut dari intruksi Kementerian Kesehatan. "Monitoring dan evaluasi dengan meningkatkan pemeriksaan dini (testing), pelacakan (tracing), dan perawatan (treatment)," sebut Elis Julinarti.

Pelaksanaan monitoring dan evaluasi ini sambungnya, dilaksanakan di seluruh wilayah Puskesmas. "Monitoring dan evaluasi ini akan berlangsung hingga 0ekan ke 4 bulan November 2021," terangnya.

 

Laporan: Raja Kasmedi (Rengat)

Editor: E Sulaiman









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook