Wabup Buka Turnamen Sepakbola SU Cup

Indragiri Hilir | Selasa, 31 Mei 2022 - 09:11 WIB

Wabup Buka Turnamen Sepakbola SU Cup
Wakil Bupati Indragiri Hilir (Inhil) H Syamsuddin Uti menendang bola saat membuka turnamen sepakbola SU Cup 2022 di Desa Terusan Beringin Jaya, Kecamatan Pelangiran, Ahad (29/5/2022). (HUMAS PEMKAB INHIL)

INDRAGIRIHILIR (RIAUPOS.CO) - Wakil Bupati (Wabup) Indragiri Hilir (Inhil) H Syamsuddin Uti, membuka turnamen sepakbola SU Cup 2022 di Desa Terusan Beringin Jaya, Kecamatan Pelangiran, Ahad (29/5) petang.

Dalam arahannya Wabup menjelaskan, dalam waktu dekat akan diselenggarakan Pekan Olahrga Daerah. Arinya, turnamen SU Cup itu dapat menjadi ajang persiapan dan uji coba para atlet.


"Kepada seluruh tim yang ikut ambil bagian pada turnamen ini agar bertanding secara fair play dan menunjukkan profesional sebagai atlet," pesannya.

Untuk itu diharapkan dengan adanya turnamen tersebut melahirkan atlet yang bisa mengharumkan nama daerah diajang yang lebih tinggi. Karena olahraga juga dapat menjadi sarana mempersatu.

"Mudah-mudahan kegiatan seperti ini terus berlanjut hingga masa-masa berikutnya. Kapan perlu kita buat turnamen sepakbola Teluk Pundur Cup," tegasnya.

Sebagai informasi tambahan, turnamen sepakbola SU Cup 2022 yang dilaksanakan selama 40 hari dengan memperebutkan total hadiah Rp29 Juta. Sebanyak 64 kesebelasan ambil bagian pada kesempatan ini.

Menariknya lagi, turnamen ini tidak hanya diikuti tim dari Inhil. Melainkan juga diikuti tim dari luar, seperti Pulau Kundur  Provinsi Kepulauan Riau (Kepri).(adv)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook