Kajari Inhu Jalankan Program Zapin

Indragiri Hilir | Kamis, 25 Mei 2023 - 10:45 WIB

Kajari Inhu Jalankan Program Zapin
Plt Kajari Indragiri Hulu (Inhu) Fauzy Marasabessy SH MH (tengah) didampingi Kasi Intelijen Kajari Inhu Arico Novi Saputra SH foto bersama dengan sejumlah wartawan usai acara, Rabu (24/5/2023). (KAJARI INHU UNTUK RIAUPOS.CO)

RENGAT (RIAUPOS.CO) - Plt Kajari Indragiri Hulu (Inhu) Fauzy Marasabessy SH MH menegaskan bahwa, pihaknya tengah menjalankan program jaga Zapin. Di mana program ini merupakan salah satu inovasi Kejaksaan Tinggi (Kejati) Riau dalam mengawal stabilitas harga hasil pertanian, perkebunan dan industri secara komprehensif dan berkesinambungan dari berbagai potensi pidana korupsi di wilayah Riau.

Hal ini disampaikan Fauzy Marasabessy yang juga Koordinator Tindak Pidana Khusus (Pidsus) Kajati Riau pada acara ngopi bareng bersama wartawan di salah satu kafe di Kelurahan Pematang Reba, Rabu (24/5).


"Saya di manapun bertugas, wartawan menjadi sahabat. Begitu juga ketika ditugaskan sebagai Plt Kajari Inhu. Di mana Kajari Inhu menunaikan ibadah haji," ujar Fauzy Marasabessy SH MH mengawali pembicaraannya.

Menurutnya, jaga Zapin merupakan program unggulan Kejati Riau. Di mana program ini lebih fokus pada perkebunan kelapa sawit, bahkan ke depannya juga pada sektor lainnya. Melalui program jaga Zapin, petani maupun masyarakat biasa hingga pelaku usaha di bidang perkebunan kelapa sawit dapat berkonsultasi atau melaporkan, jika terjadi hal-hal yang mengarah kepada tindak pidana.

Bahkan, untuk memudahkan pelaksanaan koordinasi hingga pelaporan tentang hal-hal yang berkaitan dengan perkebunan kelapa sawit, pihaknya akan membuka tempat khusus di bagian pojok kantor Kajati Riau.

"Pojok jaga Zapin ini akan dibuat senyaman mungkin yang juga tersedia minuman seperti kopi atau teh," ungkapnya.

Pengembangan program jaga Zapin juga akan diturunkan hingga ketingkat Kejari. Bahkan, bisa saja di Kejari Inhu, program jaga Zapin yang pertama diterapkan. Karena wilayah Kabupaten Inhu juga salah satu kabupaten di Riau yang memiliki areal perkebunan kelapa sawit terluas.

Fauzy Marasabessy menyampaikan lebih jauh bahwa, tidak ada tugas khusus dari Kajati Riau saat diamanahkan sebagai Plt Kajari Inhu. Bahkan juga tidak ada target yang harus dituntaskan selama menjabat sebagai Plt Kajari Inhu.

Hal itu disampaikannya, ketika ditanya, apakah ada tugas khusus dari Kajati Riau saat menjabat sebagai Plt Kajari Inhu. "Pemberantasan berbagai permasalahan di bidang perkebunan kelapa sawit harus berjalan. Karena pemberantasan mafia tanah hingga mafia pelabuhan sudah dijalankan kejaksaan," bebernya.(kas)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook