TEMBILAHAN (RIAUPOS.CO) - Bupati Indragiri Hilir (Inhil) HM Wardan, memimpin rapat persiapan Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) Ke-52 tahun 2022 tingkat Kabupaten Inhil, Selasa (24/5) pagi kemaren. Berdasarkan rapat tersebut, MTQ akan dilaksanakan di Kecamatan Tanah Merah, pada 22-26 Juni 2022 mendatang.
Oleh sebabnya, diharapkan kepada seluruh pantia untuk mempersiapkanya. ”Bidang-bidang untuk memastikan lagi segala kesiapannya,” pesan Bupati Inhil HM Wardan.
Namun sebelum itu, dipaparkan kesiapan tuan rumah oleh Camat Tanah Merah, Antoni. Dari pemaparan yang disampaikan, bupati mengakui tidak terdapat persoalan berarti. Namun perlu untuk lebih dimaksimalkan agar semua dapat berjalan sempurna sesuai harapan. "Ini merupakan pertemuan awal. Nanti akan dilanjutkan kembali guna memastikan kesiapan MTQ,”urainya.
Tak lupa pula bupati, meminta kepada semua pihak terkait agar meningkatkan sosialisasi kepada masyarakat mengenai MTQ tingkat Kabupaten Inhil di Tanah Merah, mendatang.
"Gaungkan lagi supaya masyarakat mengetahui akan ada MTQ dalam waktu dekat ini,”pesannya.
Bupati, menambahkan, sosialisasi yang dimaksud baik melalui media masa, baliho ataupun dalam bentuk lain. Pada dasarnya, MTQ merupakan agenda rutin yang diselenggarakan. Artinya, seluruh pihak terkait tentu sudah faham mengenai teknis dan persiapan lainnya.
Akan tetapi perlu dikoordinasikan satu sama lain. Sehingga MTQ kali ini benar-benar memberikan manfaat baik bagi daerah mampu masyarakat serta qori dan qoriah.(adv)