Bupati Tekankan Komitmen Pelayanan Kesehatan

Indragiri Hilir | Selasa, 19 November 2019 - 10:05 WIB

Bupati Tekankan Komitmen Pelayanan Kesehatan
BERI SAMBUTAN: Bupati Inhil HM Wardan menyampaikan sambutan pada peringatan puncak HKN 2019 di Tembilahan, Senin (18/11/2019). (Humas Pemkab Inhil)

INDRAGIRIHILIR (RIAUPOS.CO) -- Bupati Indragiri Hilir (Inhil) HM Wardan menekankan pentingnya komitmen terhadap pelayanan kesehatan bagi seluruh masyarakat.

"InsyaAllah, salah satu fokus kita kedepan mengupayakan pelayanan kesehatan terbaik bagi masyarakat yang ada di Inhil," kata Bupati Inhil HM Wardan pada puncak HKN 2019, Senin (18/11).


Pada kesempatan itu, Bupati Inhil HM Wardan didampingi Penasehat Persadia Inhil Hj Zulaikhah Wardan dan beberapa pihak terkait. Seperti Kepala Dinas Kesehatan Inhil H Zainal Arifin dan lain sebagainya.

Acara yang mengusung tema generasi sehat Indragiri Hilir unggul ini diawali dengan senam bersama oleh seluruh peserta yang ada serta penampilan yel-yel oleh UPT Puskesmas Mandah. Lalu dilanjutkan dengan launching majalah elektronik Dinas Kesehatan Inhil.

Dengan menegaskan arahan Presiden Republik Indonesia, kata Bupati Inhil HM Wardan, bahwa ada dua isu kesehatan utama yang harus diselesaikan terkait membangun sumber daya manusia (SDM) yang berkualitas.

Antara lain, stunting dan Jaminan Kesehatan Nasional. Namun ada dua isu kesehatan lainnya yang juga harus diatasi, yaitu tingginya harga obat dan alat kesehatan, serta masih rendahnya penggunaan alat kesehatan buatan dalam negeri.

"Hal-hal tersebut akan menjadi fokus perhatian bersama untuk dapat segera diupayakan solusinya," ucap bupati.

Ia menambahkan, melalui rangkaian peringatan Hari Kesehatan Nasional ke-55 2019, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Inhil telah berupaya memberikan pelayanan-pelayanan kesehatan secara gratis bagi masyarakat.(adv)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook