JAKARTA (RIAUPOS.CO) - Polres Metro Jakarta Selatan sudah menerima laporan Lesti Kejora terkait terjadinya kekerasan dalam rumah tangga (KDRT) diduga dilakukan suaminya, aktor Rizky Billar. Laporan tersebut terdaftar dengan nomor LP/B/2348/IX/2022/POLRES METRO JAKARTA SELATAN/POLDA METRO JAYA.
Usai menerima laporan polisi dari Lesti Kejora, dalam waktu penyidik mengagendakan pemeriksaan terhadap Rizky Billar sebagai terlapor guna meminta klarifikasi. Namun kapan pemeriksaan dijadwalkan terhadap lelaki keturunan Padang itu, belum ada penjelasan spesifik.
“Secepatnya ya. Tadi penyidik sudah bilang begitu,” kata Kasi Humas Polres Metro Jakarta Selatan, AKP Nurma Dewi, kepada JawaPos.com, Kamis (29/9/2022).
Nurma menyebut kasus ini menjadi perhatian publik luas karena melibatkan 2 publik figur sekaligus. Kemungkinan penyidik akan menanganinya secara cepat.
Berdasarkan sumber dari internal kepolisian, Lesti sudah menjalani BAP atas kasus KDRT yang dilaporkannya pada Rabu (28/9/2022) malam. BAP dilakukan pada malam Lesti membuat laporan polisi sampai waktu dini hari.
“Iya langsung di-BAP tadi malam jam 2,” kata sumber yang enggan disebutkan namanya kepada JawaPos.com, Kamis (29/9/2022).
Selain menjalani BAP, sumber itu juga menyebut penyidik telah mendatangi tempat kejadian perkara (TKP) untuk memastikan laporan yang telah dibuat Lesti.”Penyidik juga ke TKP tadi malam di daerah Cilandak,” katanya lebih lanjut.
Berdasarkan dokumen yang beredar, Rizky Billar diduga melakukan KDRT terhadap Lesti Kejora sebanyak 2 kali pada Rabu (28/9) sekitar pukul 02.30 dan 10.00 WIB.
Aksi KDRT tersebut terjadi setelah Lesti mengetahui perselingkuhan Rizky Billar. Pemilik single hit Kejora meminta untuk dipulangkan ke rumah orang tuanya. Namun permintaan tersebut justru membikin Billar emosi sehingga ia pun mendorong dan membanting Lesti ke kasur. Tak sampai disitu saja, Billar juga mencekik leher Lesti hingga dia terjatuh ke lantai. Kejadian itu disebut terjadi berulang-ulang.
Sekitar pukul 10.00 WIB di hari yang sama, Rizky Billar disebut melakukan KDRT untuk kedua kalinya yang mengakibatkan tangan kanan, kiri, leher dan tubuh Lesti kesakitan.
Sumber: Jawapos.com
Editor: Eka G Putra