Banyak Akun TikTok Menggunakan Namanya, Jungkook BTS : Ini Aku yang Asli

Hiburan | Sabtu, 19 Agustus 2023 - 05:51 WIB

Banyak Akun TikTok Menggunakan Namanya, Jungkook BTS : Ini Aku yang Asli
Jungkook BTS tegaskan akun asli TikTok-nya. (INSTAGRAM/@CALVINKLEIN.)

JAKARTA (RIAUPOS.CO) - Member BTS, Jungkook tampaknya mulai gerah dengan banyaknya akun TikTok menggunakan namanya serta gambar profil yang sama dengan miliknya. Karena hal ini, Jungkook BTS sampai memvalidasi dirinya pemilik akun JK @jungkook adalah dirinya.

Jungkook menegaskan akun aslinya di akun resmi Calvin Klein di TikTok baru-baru ini, yang berisi konten dirinya sebagai salah satu brand ambassador.


"Hehehe, (ini aku yang asli)," tulis pelantun lagu 'Dreamers' soundtrack Piala Dunia 2022 di kolom komentar Calvin Klein.

Komentar ini dilakukannya karena ada akun yang berpura-pura seperti dirinya, dengan menggunakan nama dan foto profil Jungkook, berkomentar di Calvin Klein.

Sejak akun TikTok-nya ter-publish, Jungkook banyak berinteraksi di TikTok, setelah menghapus akun Instagram-nya. Dia juga tak sesering sebelumnya berinteraksi di aplikasi WeVerse.

Sementara itu, tak lama setelah komentar Jungkook yang menegaskan akun aslinya di postingan Calvin Klein, agensi BTS, BigHit Music mengeluarkan pernyataan resmi tentang ancaman meniru artis atau mengambil keuntungan dari berpura-pura member BTS.

"Kami ingin menangani masalah yang sedang berlangsung, baik online maupun offline, terkait kasus di mana individu meniru artis untuk mencuri konten atau mengklaim koneksi ke artis untuk keuntungan finansial pribadi," jelas BigHit.

BigHit menegaskan di luar komunikasi resmi perusahaan dan artis melalui saluran resmi, tidak ada kasus di mana perusahaan atau artis akan meminta konten atau mengusulkan transaksi langsung dengan individu.

Bighit tidak merinci pernyataan ini terkait kasus yang sama. Namun, ARMY-fans BTS meyakini ada kaitan juga dengan akun yang berpura-pura dari Jungkook di TikTok.

"Harap berhati-hati untuk dicatat bahwa kami tidak terkait dengan tindakan individu yang terlibat dalam penggalangan dana atau proposisi keuangan dengan mengklaim hubungan atau afiliasi dengan perusahaan atau artis," tegas BigHit.

"Kami dengan hormat mengimbau Anda untuk tetap waspada untuk menghindari potensi bahaya. Terima kasih," tutup BigHit.

Sementara itu, Jungkook terlihat sudah mengubah akunnya dari @letjungcook7 menjadi @jungkook, yang kini sudah centang biru dengan 9,6 juta followers.

Sumber: Pojoksatu.id
Editor: Edwar Yaman

 

Bts,jungkook bts,akun tiktok Jungkook

 

 

Selanjutnya

Editor: Nina Rialita

 

Tags

bts

jungkook bts

Akun tiktok Jungkook









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook