Kecelakaan Sepeda Motor, Taeil NCT Batal Ikut ’NCT NATION: to The World’

Hiburan | Rabu, 16 Agustus 2023 - 07:05 WIB

Kecelakaan Sepeda Motor, Taeil NCT Batal Ikut ’NCT NATION: to The World’
Taeil NCT mengalami kecelakaan. (INSTAGRAM/@MO.ON_AIR.)

SEOUL (RIAUPOS.CO) – Kabar kurang menyenangkan dari boy group Korea NCT, setelah salah satu member-nya, Taeil mengalami kecelakaan sepeda motor. Karena kejadian itu, Taeil NCT dipastikan batal manggung bersama dalam konser “NCT NATION: To The World" pada 26 Agustus 2023. Lantaran, Taeil mengalami luka-luka.

Peristiwa Taeil mengalami kecelakaan motor disampaikan oleh agensi NCT, SM Entertainment, Selasa, 15 Agustus 2023. SM Entertainment menyebutkan Taeil NCT mengalami patah tulang di bagian paha kanan.


"Taeil sedang dalam perjalanan pulang dengan sepeda motornya setelah menyelesaikan jadwalnya ketika dia mengalami kecelakaan. Dia segera mengunjungi rumah sakit untuk pemeriksaan dan perawatan terperinci," jelas SM.

SM menjelaskan sebagai hasil dari pemeriksaan, ia didiagnosis mengalami patah tulang di paha kanannya dan harus menjalani operasi.

"Saat ini, Taeil dalam kondisi stabil dan menerima perawatan yang diperlukan di rumah sakit menjelang operasi," sambung SM.

"Akibatnya, Taeil akan menghentikan sementara aktivitasnya dan fokus pada perawatan dan pemulihan, serta tidak dapat berpartisipasi dalam konser grup NCT ‘NCT NATION : To The World’ pada 26 Agustus. Kami mohon pengertiannya," tutur agensi.

SM meminta maaf karena membuat fans khawatir dengan berita mendadak ini.

"Agensi akan memprioritaskan kesehatan artis dan membantu Taeil fokus pada pemulihannya. Kami akan melakukan yang terbaik agar dia bisa menyapa penggemar lagi dalam keadaan sehat," ungkapnya.

Seperti diketahui 'NCT NATION: To The World akan berlangsung di Incheon Munhak Stadium, Korea Selatan pada Sabtu, 26 Agustus 2023. Kemudian, NCT melangsungkan ke konser ke Jepang di Yanmar Stadium Nagai, Osaka pada 9 & 10 September 2023. Kemudian, berlanjut pada 16 & 17 September 2023 di Ajinomoto Stadium, Tokyo.

NCT NATION : To The World' adalah konser offline NCT pertama yang digelar secara full member. Neo Culture Technology (NCT) terdiri dari 20 anggota, yaitu Taeil, Johnny, Taeyong, Yuta, Doyoung, Ten, Kun, Jaehyun, Winwin, Jungwoo, Mark, Hendery, Xiaojun, Yangyang, Renjun, Haechan, Jeno, Jaemin, Chenle dan Jisung. Namun, akhirnya NCT juga harus tampil tidak full member setelah kejadian Taeil kecelakaan sepeda motor.

Sumber: Jawapos.com
Editor: Edwar Yaman

 









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook