MELIHAT INFRASTRUKTUR RO-RO SUNGAI SELARI-AIR PUTIH, BENGKALIS, DALAM MENDUKUNG PELAYANAN KEPADA MASYARAKAT

Manjakan Penumpang Melalui Ruang Tunggu yang Nyaman ala Kafe

Feature | Selasa, 21 Februari 2023 - 13:10 WIB

Manjakan Penumpang Melalui Ruang Tunggu yang Nyaman ala Kafe
Penumpang Ro-Ro Sungai Selari Pakning duduk santai di ruang tunggu sambil menikmati fasilitas ruang tunggu yang nyaman seperti ruangan kafe, baru-baru ini. (ABU KASIM/RIAU POS)

Pelayanan penyeberangan Ro-Ro Sungai Selari Pakning-Air Putih, Bengkalis selama ini banyak dikeluhkan masyarakat. Namun saat ini mulai dibenahi secara perlahan oleh Pemerintah Kabupaten (Pemkab) melalui Dinas Perhubungan (Dishub)Bengkalis. Bahkan mulai tahun ini pelayanan ro-ro tidak hanya dari sisi penyeberangan orang dan barang, namun infrastruktur yang memadai menuju Bengkalis Bermawah, Maju dan Sejahtera (Bermasa).

Laporan ABU KASIM, Bengkalis


SIANG itu, terik matahari sangat menyengat di kulit. Dua wanita paruh baya bergegas sambil berlari menuju ruang tunggu Ro-Ro Sungai Selari, Pakning, setelah memarkirkan mobilnya masuk ke bagian antrean untuk menyeberang menggunakan ro-ro Selat Bengkalis.

Sesampainya di ruang tunggu itu, keduanya langsung duduk santai di kursi dan meja yang tingginya setinggi pinggang orang dewasa. Itu seperti kursi-kursi yang tersedia di kafe dan bar-bar mewah yang ada di hotel berbintang. Ruang tunggu yang nyaman membuat suasana siang itu menjadi dingin, ditambah lagi oleh suasana ruang tunggu yang luas dan nyaman bagi masyarakat yang menunggu antrean kapal roro. Mereka tentunya akan betah berlama-lama di ruang tunggu tersebut.

Sebelumnya kondisi ruang tunggu itu sangat membosankan. Selain tidak terawat dengan baik, sampah juga berserakan di mana-mana. Namun Bupati Bengkalis Kasmarni berusaha membenahi pelayanan publik secara perlahan. Semuanya terus dibenahi dan ditingkatkan.

Dulu, jika disebut Ro-ro Bengkalis, yang terbayang di benak adalah anteran yang panjang dan berjam-jam menunggu. Bahkan dengan suasana yang sumpek membuat orang yang antre di ruang tunggu selalu menghela napas panjang. Kini kondisi ruang tunggu Ro-Ro Sungai Selari Pakning lebih nyaman dan sejuk, jika dibandingkan dengan ruang tunggu sebelumnya. Karena selain dimanjakan dengan kursi dan meja ala kafe, juga tersedia gerai-gerai yang menyediakan makanan dan minuman untuk menunggu waktu penyeberangan.

‘‘Ruang tunggunya seperti di kafe-kafe dan bar hotel. Ya cukup nyaman untuk duduk lama menunggu anteran penyeberangan roro ke Pulau Bengkalis,’’ ucap Heni Kartika, salah seorang penumpang yang mengaku baru sampai di roro siang itu, setelah perjalanan panjangnya dari Kota Pekanbaru.

Ia menyebutkan, kondisi ruang tunggu Ro-Ro Sungai Selari Pakning berbeda dengan tahun lalu. Karena tahun lalu, dirinya yang selalu bolak-balik Bengkalis-Pekanbaru mendapati ruang tunggu yang sangat tidak layak. Kursi besinya banyak yang rusak, serta ruang tunggunya juga sangat tidak nyaman.

Tapi sekarang kata Heni, kondisi ruang tunggunya seperti kafe. Karena kursi dan mejanya cukup unik dan sangat selesa diduduki. Tentu kondisi ini membuat dirinya makin betah dan juga bagi masyarakat yang menunggu untuk menyeberangi Selat Bengkalis.

Namun ia berharap, agar ruangan ini tidak hanya sebatas tempat duduk dan Pemkab Bengkalis melalui Dishub hendaknya dapat menambah fitur-fitur pelayanan lain. Seperti tabel informasi digital, Tv dan juga layanan Wifi gratis.

‘’Ya, harus ada wifi gratislah biar tambah betah. Masak hanya duduk-duduk saja dan menunggu lama buat nyeberang ke Pulau Bengkalis,’’ ucapnya.

Heni mengharapkan, kondisi pelayanannya juga harus dibenahi. Karena ini merupakan wajah muka bagi Kabupaten Bengkalis dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat. Karena selama ini masyarakat selalu mengeluhkan pelayana  Ro-Ro Bengkalis. Tapi dirinya yakin, Pemkab Bengkalis mampu memberikan pelayanan transportasi penyeberangan kepada masyarakat dengan baik dan maju.

Hal senada juga dikatakan oleh Andi, salah seorang pengguna Ro-Ro Sungai Selari, Pakning. Ia mengaku, secara bertahap pelayanan ro-ro sudah mulai dilakukan oleh Pemkab Bengkalis. Dirinya berharap, infrastruktur yang dibangun Pemkab Bengkalis harus benar-benar dirasakan manfaatnya oleh masyarakat, khususnya untuk pengguna roro yang selama ini selalu menunggu lama dan tidak ada kenyamanan di ruang tunggu.

Namun Andi mengaku ada yang berbeda di ruang tunggu Ro-Ro Sungai Selari. Karena ruangan tunggu yang cukup luas, tidak hanya fasilitas tempat duduk yang nyaman, namun ada ruang salat, kamar mandi dan ruang terbuka buat anak-anak untuk bermain sambil menunggu orang tuanya untuk menyeberang ke Pulau Bengkalis.

‘’Kami yakin Bupati Bengkalis ingin memberikan pelayanan terbaiknya kepada masyarakat, khususnya di dermaga Ro-Ro satu-satunya akses menyeberangi selat Bengkalis menggunakan kapal ro-ro yang mampu membawa kendaraan dan orang dalam jumlah banyak,’’ ujarnya.

Karena menurutnya, jika sebelum ada Ro-Ro Sungai Selari-Air Putih Bengkalis ini masyarakat yang ingin ke pulau Bengkalis maupun sebaliknya harus menyeberang menggunakan speedboat atau kapal kayu yang bisa membawa sepeda motor saja. Tapi sekarang, khususnya sejak zaman reformasi keberadaan Ro-Ro Bengkalis ini sangat membantu masyarakat.

‘’Ya, kalau dibandingkan dulu dengan sekarang, susahlah dulu. Kalau menyeberang tidak bisa membawa kendaraan. Tapi sekarang semuanya bisa dibawa di dalam kapal roro. Tentu ini sangat menguntungkan dan sangat masyarakat,’’ ucap Andi yang sehari-hari bekerja sebagai pedagang di Pasar Bengkalis.









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook