Jabatan Ketum FKIJK Riau Diserahterimakan

Ekonomi-Bisnis | Jumat, 28 Juni 2019 - 11:28 WIB

Jabatan Ketum FKIJK Riau Diserahterimakan
humas brk for riau pos CENDERAMATA: Ketua FKIJK Riau 2017-2019 Dr Irvandi Gustari (lima kanan) menerima cenderamata dari Kepala OJK Riau Yusri (empat kiri) dan disaksikan Pinwil BRI Pekanbaru Wahyu Sulistiyono yang juga Ketua FKIJK Riau periode 2019-2021, Kakanwil BPJS Ketenagakerjaan Riau Budiono (Wakil Ketua FKIJK Riau), Kepala Cabang Taspen Pekanbaru (Sekretaris FKIJK Riau), Direktur Jamkrida Riau Herman Budoyo (Wakil Ketua FKIJK Riau), Selasa (25/6/2019).

(RIAUPOS.CO) -- Ketua Umum FKIJK Riau diserahterimakan dari Dr Irvandi Gustari kepada Wahyu Sulistiyo oleh Pinwil BRI Pekanbaru. Acara itu dikemas oleh Forum Komunikasi Industri Jasa Keuangan Riau (FKIJK) pada Selasa 25 Juni 2019 lalu di Kantor Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Riau di Jalan Arifin Achmad, Pekanbaru bersamaan dengan halalbihalal.

Acara tersebut dihadiri para pelaku industri jasa keuangan yang ada di Riau yaitu perbankan, perusahaan asuransi, perusahaan sekuritas, perusahaan pasar modal, multifinance, Pegadaian, BPJS Ketenagakerjaan, BPJS Kesehatan, Taspen, Dana Pensiun (Dapen). Sejumlah pemimpin wilayah, pemimpin cabang sebanyak 200 orang hadir pada acara tersebut.


Acara tersebut dilanjutkan dengan 2 agenda lainnya yaitu acara pertanggungjawaban pengurus FKIJK Riau periode 2017-2019, acara pemilihan Ketua FKIJK Riau periode 2019-2021, acara pisah sambut Ketua FKIJK Riau yang lama dan baru.

Dengan berakhirnya masa tugas jabatan Direktur Utama Bank Riau Kepri Dr H Irvandi Gustari pada April 2019 lalu maka berakhir pulalah jabatan Ketua FKIJK Riau yang semula dijabat oleh Dirut Bank Riau Kepri tersebut.

Irvandi Gustari mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah berkontribusi pada FKIJK Riau pada periode sebelumnya, dan Irvandi mengharapkan kedepannya FKIJK Riau bisa tambah solid dan tambah maju serta berperan penuh dalam memajukan perekonomian Riau tentunya.

Yusri sebagai Pembina FKIJK Riau yang juga menjabat sebagai Kepala OJK Riau, dalam sambutannya menyampaikan bahwa  FKIJK Riau sebagai wadah paguyuban dari para pelaku industri keuangan di Riau, sudah saatnya mengambil peran penting dan bersinergi dengan sesama anggota dalam kaitan peluang bisnis dengan mengedepankan mendukung percepatan pertumbuhan dunia usaha di Riau dalam bentuk konkrit tentunya.

Yusri menyampaikan terimakasih kepada DR Irvandi Gustari dan pengurus lainnya periode (2017- 2019), dan menyampaikan selamat berkarya kepada Ketua FKIJK Riau yang baru Wahyu Sulistiyono.(rls/aga)


Laporan Fedli Azis, Pekanbaru

 

 









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook