HUT Ke-5 Meriah, X-MOC Riau Makin Bertuah

Ekonomi-Bisnis | Senin, 25 September 2023 - 10:33 WIB

HUT Ke-5 Meriah, X-MOC Riau Makin Bertuah
Ketua Umum X-MOC Indonesia, Hendrik Ringgo (tengah) bersa­ma Ketua Pengurus Daerah X-MOC Riau, Harry Wandeka dan jajaran beserta mem­ber X-MOC Riau berfoto bersama di momen Anniversary X-MOC Riau ke-5 yang digelar di dealer DIPO Jalan Sudirman Pekanbaru, Sabtu (23/9/2023). (SITI AZURA/RIAU POS)

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) - Xpander Mitsubishi Owner Club (X-MOC) Riau merayakan pergantian usianya yang ke-5, Sabtu (23/9). Berbagai kegiatan pun digelar untuk menyemarakkan momen tersebut. Mulai dari fun rally, city tour hingga acara puncak di Riau Garden yang berlangsung meriah dengan ditutup oleh tampilan kembang api.

Ketua Pengurus Daerah X-MOC Riau, Harry Wandeka mengatakan, rangkaian kegiatan tersebut sengaja digelar untuk menambah kekompakan, kekuatan dan solidaritas komunitas. Sesuai dengan tagline yang mereka usung pada hari jadi ke-5 tahun ini, yakni 5S. ‘


"Tahun ini kita mengusung tagline 5S, yakni Strong, Solid, Spirit, Social dan Smile. Di usia ke-5 tahun ini, kami harap X-MOC Riau bisa seperti tagline tersebut dan semakin bertuah,’’ terangnya.

Sejauh ini, ia mengaku bahwa X-MOC Riau sudah cukup kuat dan solid. Terbukti, di luar Pulau Jawa, X-MOC Riau menjadi chapter daerah dengan jumlah anggota terbesar, yakni sekitar 231 peserta. Jumlah tersebut menyebar secara merata di berbagai kabupaten kota di Provinsi Riau.

Wakapengda Miko Sepka menambahkan, selain rutin kumpul-kumpul bersama anggota dan keluarga, X-MOC Riau juga berkontribusi kepada masyarakat. ‘’Kami juga mengadakan event sosial seperti donor darah, edukasi kepada masyarakat dan mendukung UMKM. Terlebih jika pelaku UMKMnya adalah anggota dari kita. Itulah untungnya ikut X-MOC Riau,’’ paparnya.

Pihaknya juga mengaku bahwa perjalanan X-MOC Riau juga tak lepas dari peran dan support dari dealer, PT DIPO Internasional Pahala Otomotif. Seperti pada kegiatan perayaan tersebut, Dipo dikatakannya menjadi sponsor yang memberikan banyak bantuan untuk menyukseskan event tersebut.

Menanggapi itu, Perwakilan DIPO Internasional, Doni Ardila mengaku memang pihaknya selalu mendukung kegiatan-kegiatan X-MOC Riau sejak awal komunitas ini terbentuk, yakni dari tahun 2017.

‘’Setiap acara kita pas­­ti support. Semoga X-MOC Riau semakin kompak dan aktiv men gelar kegiatan-kegiatan positif,’’harapnya.

Dalam kegiatan itu, hadir pula Ketua Umum X-MOC Indonesia periode 2023-2025, Hendrik Ringgo. Ia juga sekaligus membuka acara dan melepas rombongan fun rally yang sebelumnya berkumpul di PT DIPO Internasional Pahala Otomotif, Jalan Sudirman Pekanbaru.

Hendrik mengatakan bahwa hingga saat ini X-MOC telah menyebar di 22 provinsi dan 38 chapter atau kota di seluruh Indonesia. Adapun total member saat ini sudah mencapai sekitar 6.600-an.

Ia berharap, di momen hari jadi X-MOC Riau ke-5 tahun ini, X-MOC Riau bisa lebih maju ke depannya. ‘’Semoga X-MOC Riau bisa lebih sukses lebih besar lagi, dengan bantuan dan support dari DIPO tentu­nya,’’ harapnya.(azr)

Laporan Siti Azura, Pekanbaru









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook