Sistem Perdagangan Alternatif Meningkat Signifikan

Ekonomi-Bisnis | Senin, 22 Oktober 2018 - 15:12 WIB

JAKARTA (RIAUPOS.CO) - Peningkatan signifikan terjadi pada transaksi Sistem Perdagangan Alternatif (SPA). Hal ini diketahui, beradasarkan hasil pembukuan PT Rifan Financindo Berjangka (RFB). Chief Business Officer RFB, Teddy Prasetya mengatakan, tahun ini tercatat, transaksi SPA yang berhasil masuk sebesar 846.550 lot. 

Jumlah ini meningkat 97,36 persen dari tahun sebelumnya yang hanya 428,936 lot. 

Dari seluruh transaksi yang tercatat, 68 persen diantaranya adalah SPA. Ini menjadikan sebgian besa kinerja RFB ditopang dari SPA sepanjang kuartal III tahun berjalan. 
Baca Juga :Pascabanjir, Aspal Jalan Banyak Terkelupas

“Peningkatannya sangat signifikan. Kita menarget hingga satu juta lot sampai akhir tahun ini,” ujar Chief Business Officer RFB Teddy Prasetya, Ahad (21/10).

Hingga akhir September 2018, total nasabah baru RFB mengalami kenaikan mencapai 27,17 persen menjadi 1.961 nasabah. Ini menjadi tren positif dibandingkan pada periode yang sama tahun sebelumnya sebanyak 1.542 nasabah.

“Kita berpegang pada kesungguhan untuk membesarkan industri Perdagangan Berjangka Komoditi bersama regulator dan seluruh mitra kerja yang lain. Khususnya rekan-rekan media. Kami akan melaksanakan edukasi yang berkesinambungan agar masyarakat semakin paham potensi dan risiko investasi di perusahaan pialang berjangka,” ujar Teddy.

Hasil yang diperoleh, tak lepas dari kerja keras yang dilakukan. Perusahaan pialang itu juga selalu memberikan edukasi kepada nasabahnya. Mereka akan meningkatkan literasi terhadap produk investasi derivatif sekaligus memperbesar ukuran industri Perdagangan Berjangka Komoditi (PBK) seiring minat yang tinggi dari para investor.(pra/jpg)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook