PEKANBARU (RIAUPOS.CO) - Association of the Indonesian Tours & Travel Agencies (Asita) dalam waktu dekat akan mengupayakan Musyawarah Daerah Luar Biasa (Musdalub) untuk kepengurusan DPD Asita Riau. Sebelum itu, DPP Asita terlebih dahulu akan menunjuk Plt Ketua DPD Asita Riau, menjelang Musdalub diselenggarakan.
Hal ini diungkapkan oleh Wakil Ketua DPP Asita Bidang Kelembagaan dan Pemerintah DPP Asita Dede Firmansyah. "Sebelum diadakan musdalub, memang terlebih dahulu DPP Asita akan menunjuk Plt Ketua DPD Asita Riau setelah pengunduran diri ketua DPD sebelumnya," tuturnya, Selasa (19/10).
Ia menambahkan, langkah ini memang harus segera diambil setelah munculnya dualisme kepengurusan Asita, sehingga menyebabkan DPD Asita Riau saat ini mengalami kekosongan pemimpin. Sejauh ini, Dede masih belum bisa memastikan kapan waktu musdalub akan digelar.
"Kami masih akan berkomunikasi dengan Ketua DPP Asita, makanya terkait waktu belum bisa ditentukan. Namun yang paling urgen adalah menetapkan Plt ketua DPD dan menyegerakan musdalub," ujarnya.
Dede berharap persoalan yang terjadi di internal ASITA segera terselesaikan, meskipun upaya hukum sudah dilakukan. Sedangkan terkait pengunduran diri ketua DPD Asita, kata Dede, sudah disampaikan secara lisan. Hanya saja Asita masih menunggu surat pengunduran diri secara tertulis sebagai landasan administratif.
"Untuk keputusan penunjukan Plt dan Musdalub tergantung dari DPP. Yang jelas untuk surat pengunduran diri dari ketua DPD Asita Riau yang memang harus didesak,’’ tuturnya.
Dalam kesempatan itu, Dede juga sempat menunjukkan beberapa dokumen penting terkait kepengurusan Asita Riau saat ini. Termasuk bukti keabsahan kepengurusan Asita Pusat yang kini dinakhodai Nunung Rusmiati.(anf)