PEKANBARU (RIAUPOS.CO) - PT Sinarmuda Property Group (SPG) mengikuti pameran property REI Expo di Mal SKA Pekanbaru berlangsung 12-21 Oktober mendatang.
Dalam pameran yang bertajuk REI Expo ini, PT Sinarmuda Property Grup menghadirkan rumah sederhana sehat (RSH) atau rumah bersubsidi dengan program dan fasilitas yang lengkap.
Pengembang yang sudah lama berkecimpung di bidang properti ini sudah menghadirkan ribuan unit rumah bersubsidi di Provinsi Riau khususnya Kota Pekanbaru dan Kabupaten Kampar. Pada pameran REI Expo kali kini, PT Sinarmuda Property Group (SPG) hadir dengan program DP hanya Rp1 juta sudah bisa memiliki rumah.
Hal ini disampaikan Manager Marketing PT Sinarmuda Property Group (SPG) Dorawati kepada Riau Pos di lokasi pameran stan No 26 Mal SKA Pekanbaru, Jumat (12/10).
Dorawati menjelaskan, selain menghadirkan rumah murah, REI Expo 2018 juga bertujuan untuk memberikan edukasi kepada masyarakat tentang perkembangan, serta kemajuan rumah saat ini.
“PT Sinarmuda Property Grup hadir dengan adanya REI Expo ingin membantu pemerintah dalam mewujudkan program sejuta rumah dengan harapan masyarakat dapat memiliki hunian yang diinginkan dan layak,” jelas Dorawati.
Pada pameran kali ini, Sinarmuda Property Grup memberikan banyak pilihan dengan lokasi yang berbeda, Griya Setia Nusa 3 Jalan Sukajadi Kualu, Griya Setia Permai Jalan Bupati Kubang Raya, Griya Setia Bangsa Jalan Karosin Garuda Sakti KM 4,5, Permata Garden 1 Jalan Sekolah Kubang Jaya dan Puri Taman Lestari Jalan Amal/Jalan Sekolah Lintas Timur-Kulim dan masih banyak pilihan untuk konsumen yang memerlukan tipe dan model lain yang berbeda.
“Rumah bersubsidi yang kami hadirkan memberikan fasilitas lengkap yang berbeda, dengan konsep cluster memiliki waterpark, masjid, sekolah dan fasilitas lengkap lainnya seperti jalan lingkungan paving block/semenisasi, taman bermain dan security 24 jam,” ungkap Dora.(hen)