JAKARTA (RIAUPOS.CO) -- Akhirnya Mitsubishi Motors Corporation atau Mitsubishi Motors menjawab teka-teki tentang mobil Mitsubishi XFC Concept yang selama ini ditunggu-tunggu oleh calon konsumen, khususnya di Indonesia.
Mobil yang sempat diperlihatkan pada 31 Juli lalu itu kini diluncurkan dengan nama Mitsubishi XForce. Mobil dengan model compact SUV ini diluncurkan di pameran otomotif terbesar di Tanah Air yakni Gaikindo Indonesia International Auto Motor Show (GIIAS) 2023 yang berlangsung di ICE BSD Tangerang, Banten mulai Kamis, 10-20 Agustus mendatang.
"Kehadiran Mitsubishi XFORCE akan memberikan definisi baru pada segmen compact SUV di Indonesia yang sejalan dengan preferensi beragam konsumen yang menyiratkan kebutuhan akan mobil compact SUV yang mengakomodasi sisi futuristic, prestigious, dan comfort, ditunjang oleh layanan purnajual dalam tingkatan yang optimal," kata Presiden Direktur PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI), Atsushi Kurita.
Mitsubishi XForce menjadi mobil ketiga Mitsubishi yang rilis secara world premiere di Indonesia. Mobil yang diproduksi oleh Mitsubishi Motors Krama Yudha Indonesia di Bekasi, Jawa Barat itu akan menjadi penantang desainnya seperti Honda HRV dan sejenisnya.
"XForce hadir di pasar populer yang telah diisi banyak merek dengan berbagai teknologi, model dan fitur yang ditawarkan kepada masyarakat," terangnya,
Model terbaru dari pabrikan yang berlogo tiga berlian itu dijadwalkan untuk dipasarkan di negara- negara ASEAN lainnya, Asia Selatan, Amerika Latin, Timur Tengah, dan juga Afrika.
"Untuk itu, XForce harus menjadi Game Changer, seperti layaknya Xpander di tahun 2017 saat memasuki pasar Small MPV di Indonesia yang juga sangat populer saat itu," pungkasnya.
Laporan: Yusnir
Editor: Edwar Yaman