PEKANBARU (RIAUPOS.CO) - Tidak ingin mendapatkan perawatan bedah plastik sembarangan dan tidak diketahui dasar penanganannya? Atau tidak ingin jauh-jauh ke luar negeri dengan waktu dan biaya yang mahal? Jangan lagi khawatir. Di Pekanbaru sudah berdiri klinik bedah plastik dan penanganan kecantikan yang dilakukan melalui penanganan medis oleh dokter ahli dan profesional.
Masyarakat sudah bisa mendapatkan penanganannya melalui Klinik Estetiq yang berdiri di Jalan Melati (antara Jalan Cempaka ke Jalan Kenanga) nomor 28 Pekanbaru. Klinik ini sudah dapat melayani penanganan medis baik bedah maupun non bedah secara menyeluruh mulai dari rambut hingga ujung kaki. Untuk penanganan bedah, langsung ditangani dokter spesialis bedah plastik, rehabilitasi dan estetika, dr Ferdinand Sp PB-RE. Setelah soft opening pada 18 Januari lalu, klinik yang mengutamakan pelayanan menyeluruh dengan harga kompetitif ini melakukan grand opening Kamis (10/3/2016).
“ Ini pertama kali penanganan bedah pelastik hadir di Pekanbaru dengan konsep klinik. Kehadiran klinik ini diharapkan warga Pekanbaru tidak perlu jauh-jauh untuk operasi ke Singapura, Korea dan lain-lain. Di sini ditangani oleh tenaga ahli dr Ferdinand SpBP-RE untuk bedah dan dr Linda untuk nonbedah,” ujar Direktur Klinik Estetiq dr Martin Indra Jaya saat grand opening.
Kata Martin, jaminan hasil dari tindakan yang dilakukan di kliniknya jauh lebih baik. Karena dilakukan oleh dokter ahli yang sudah berpengalaman di bidangnya bertahun-tahun. “Kita benar-benar dikerjakan oleh tenaga medis yang berpengalaman dan memiliki berbagai sertifikasi. Selain tenaga medis peralatannya juga yang tercanggih,” sebutnya.
Selain itu, selama masa grand opening, konsumen juga akan mendapatkan promo menarik. Diantaranya perawatan tiga kali bonus dua kali, dan bagi-bagi voucher.
Sementara itu dr Ferdinand mengatakan banyak sekali perawatan dan pengobatan yang bisa dilakukan di Klinik Estetiq seperti tanam rambut, hilangkan kantong mata, memancungkan hidung, kecilkan hidung, bibir dibuat seksi, operasi dagu, tarik wajah, telinga, tarik leher, sedot lemak, besarkan atau kecilkan payudara, stem cell dan akhir tahun akan ada laser bedah pelastik.