Penumpang Domestik di Bandara Menurun

Ekonomi-Bisnis | Senin, 09 Oktober 2023 - 09:45 WIB

Penumpang Domestik di Bandara Menurun
Para penumpang pesawat yang baru tiba, keluar dari Bandara Sultan Syarif Kasim II Pekanbaru, beberapa waktu lalu. Kondisi saat ini, hampir semua bandara mengalamai penurunan penumpang domestik. (MHD AKHWAN/RIAUPOS)

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) - Jumlah penumpang angkutan udara domestik yang berangkat pada Agustus 2023 sebanyak 5,2 juta orang. Angka tersebut mengalami penurunan sebesar 12,58 persen dibanding kondisi pada Juli 2023. Dijelaskan oleh Kepala Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Riau, penurunan jumlah penumpang terjadi di seluruh bandara utama yang diamati.

Di antaranya yaitu Ban­dara Hasanuddin-Makassar sebesar 22,47 persen, Bandara Juanda Surabaya sebesar 20,15 persen. Kemudian Bandara Kualanamu Me­dan sebesar 15,80 persen. Bandara Ngurah Rai Denpasar sebesar 12,76 persen dan Bandara Soekarno/Hatta Tangerang sebesar 12,11 persen.


“Untuk  jumlah penumpang domestik terbesar terdapat pada Bandara Soekarno Hatta Tangerang, yaitu mencapai 1,5 juta orang atau sebesar 29,31 persen dari total penumpang domestik. Diikuti Ngurah Rai Denpasar sebanyak 427,3 ribu orang atau sebesar 8,20 persen  dari total penumpang domestik,” paparnya belum lama ini.

Selama Januari hingga Agustus 2023, BPS menca­tat, jumlah penumpang angkutan udara domestik sebanyak 41,6 juta orang atau naik 22,46 persen dibanding kondisi pada periode yang sama tahun lalu yang hanya sebanyak 33,9 juta orang. Jumlah penumpang terbesar tercatat di Soekarno/

Hatta Tangerang yang mencapai 12,2 juta orang atau sebesar 29,30 persen dari keseluruhan penumpang domestik, diikuti Juanda Surabaya sebanyak 3,5 juta orang atau sebesar 8,36 persen dari keseluruhan penumpang domestik.

Sementara itu, jumlah penumpang tujuan luar negeri atau internasional mengalami kenaikan sebesar 13,40 persen menjadi 1,5 juta orang. “Selama Januari hingga Agustus 2023, jumlah penumpang domestik sebanyak 41,6 juta orang dan jumlah penumpang internasional sebanyak 9,9 juta orang,” sambungnya.

Masing-masing naik sebesar 22,46 persen dan 212,55 persen dibanding kondisi pada periode yang sama tahun 2022.

Di sisi lain, jumlah penumpang angkutan laut dalam negeri yang berangkat pada Agustus 2023 tercatat 1,7 juta orang atau turun 6,80 persen dibanding Juli 2023. Jumlah barang yang diangkut naik 2,06 persen menjadi 30,4 juta ton. Selama Januari hingga Agustus 2023, jumlah penumpang mencapai 13,2 juta orang atau naik 11,81 persen dibanding dengan periode yang sama tahun 2022, sementara jumlah barang yang diangkut naik 9,78 persen atau mencapai 230,7 juta ton.

Kemudian, jumlah penumpang kereta api yang berangkat pada Agustus 2023 sebanyak 31,3 juta orang atau turun 4,93 persen dibanding Juli 2023. Serupa dengan jumlah penumpang, jumlah barang yang diangkut kereta api mengalami penurunan 0,99 persen menjadi 5,9 juta ton.(azr)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook