IVEN MODIFIKASI MOBIL

IMX 2022 Usung Tema The Indonesian Kalcer

Ekonomi-Bisnis | Minggu, 02 Oktober 2022 - 11:22 WIB

RIAUPOS.CO - Iven modifikasi yang diklaim terbesar di Tanah Air yakni IMX 2022 digelar di Hall A, Jakarta Convention Center (JCC), Jakarta Pusat, pada Sabtu (1/10) hingga Ahad (2/10). Mengusung tema The Indonesian Kalcer, IMX 2022 menyuguhkan deretan mobil-mobil modifikasi keren yang bisa jadi alternatif wisata akhir pekan.

Dalam acara seremonial pembukaan, Ketua MPR RI Bambang Soesatyo menyatakan IMX 2022 dapat mendorong aktivitas industri modifikasi aftermarket yang didominasi oleh para pelaku UMKM tiap daerah demi membangkitkan geliat modifikasi nasional.


“Rangkaian gelaran OLX Autos IMX 2022 menjadi bukti multiplier effect economy guna mendorong para pelaku industri modifikasi di beberapa daerah Indonesia. Sepanjang 2022, di saat pandemi Covid-19 sudah mereda aktivitas para bengkel spesiali sudah mendekati normal yang tentunya berkontribusi terhadap pertumbuhan ekonomi,” tutur Bamsoet dalam pembukaan.

IMX 2022 turut menggandeng Agen Pemegang Merek (APM), produsen produk aftermarket, industri fesyen dan street wear, komunitas otomotif, hingga para influencer dan KOL Otomotif Indonesia.

“Hal ini semakin menunjukan kondisi guyub di tubuh industri kreatif untuk menembus sekat-sekat pembatas, kerukunan dan harmonisasi harus terus dibina. Hal ini merupakan modal dasar bagaimana Indonesia sebagai bangsa yang kuat dilihat oleh publik Internasional,” ujar Bamsoet.

Hal senada juga disampaikan Menteri Koordinator Bidang Perekonomian, Airlangga Hartarto. Ia menyampaikan apresiasi tinggi digelarnya IMX 2022.

“Hari ini saya merasa bangga karena berada di tengah anak muda dan atas arahan bapak presiden saya diminta untuk hadir dan mewakili beliau. Semoga acaranya berjalan lancar dan terus memberikan progres positif untuk kedepannya. Seperti diketahui, industri aftermarket atau secondary market mengalami pertumbuhan signifikan,” jelas Airlangga.

Dalam upaya mendorong nilai tambah dari industri otomotif khususnya modifikasi. Ia berharap gelaran IMX 2022 yang menjadi medium berkreasi para modifikator bisa mulai meningkatkan produksi, kualitas dan penjualan secara ekspor.(jpg)

Laporan JPG, Jakarta 









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook