EKONOMI BISNIS

Canangkan Transformasi Perekonomian Menghadapi Masyarakat Ekonomi ASEAN

Ekonomi-Bisnis | Sabtu, 05 Desember 2015 - 09:24 WIB

Menjawab Riau Pos di sela acara donor darah tajaan Badan Musyawarah Perbankan Daerah (BMPD) Provinsi Riau, Harreis mengatakan, salah satu bentuk koordinasi, komunikasi dan silaturahmi adalah dengan seringnya perbankan dilibatkan dalam beragam aktivitas, termasuk donor darah. Sebagaimana disampaikan Harries, kegiatan tajaan BMPD Provinsi Riau ini, adalah suatu usaha yang baik karena donor darah mengandung aspek kemanusiaan.

‘’Aktivitas rutin setiap tahun, dalam hal ini donor darah, adalah kegiatan yang diperlukan oleh seluruh lapisan masyarakat. Sebab darah tidak bisa diproduksi dan bukan barang komoditi atau tidak bisa dicetak. Kegiatan rutin ini lah yang akan membantu stok darah di Riau sehingga diharapkan akan terus berjalan rutin dan menjadi tradisi sehingga perbankan juga berfikir tentang masalah kemanusiaan,’’ katanya.(sar)

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook