Hadi mengatakan, sejak implementasi perisai tahun 2018, terus dilakukan pembaharuan dan penyempurnaan. Dari penerapannya masih ada beberapa kendala namun terus dicarikan solusi dan updatenya.
Untuk para agen perisai terus diberikan kemudahan dalam hal pekerjaannya. Sedangkan di sisi peserta juga akan lebih gampang pembayaran iuran dan mendapatkan informasi lainnya.
’’Bagaimana mitra kami Perisai ini akan lebih optimal dalam pekerjaannya melaksanakan akusisi, kolektif dan edukasi pada masyarakat pekerja,’’ ujar Hadi.
Upaya pembaharuan yang dilakukan BPJS TK untuk kemudahan dan optimalisasi agen Perisai sudah dibuktikan. Seperti penerapan fungsi monitoring pelaporan di mana agen Perisai bisa melihat langsung dan mengevaluasi akusisi, pembayaran dan masalah yang dihadapi agen perisai lainnya.