Tingkatkan Produksi, CPI Kembangkan Teknologi dan Transformasi Digital

Ekonomi-Bisnis | Senin, 16 April 2018 - 18:58 WIB

Tingkatkan Produksi, CPI Kembangkan Teknologi dan Transformasi Digital
Presdir PT CPI Albert Simanjuntak foto bersama Rektor UIR Prof Dr Syafrinaldi SH MCL dan pemateri lainnya dalam acara Intellectual Petroleum Festival 2018 di lantai IV Rektorat UIR, Senin (16/4/2018).

Dengan adanya teknologi terbaru surfactan polimer injection, PT CPI mencobanya  di sumur Minas dan berhasil meningkatkan produksi hingga 20 persen. Saat ini, CPI juga sedang melakukan transformasi digital dalam operasional. Transformasi digital ini harus dilakukan seiring dengan kemajuan zaman yang menuntut efisiensi dalam berbagai bidang. " Dengan melakukan transformasi digital, kita dapat lebih mudah mengontrol operasional, baik dalam eksplorasi maupun produksi. 

Di Kalimantan Timur, Chevron juga menjadi yang terdepan dalam pengembangan teknologi ultra laut dalam (deep water) di Indonesia. Tidak hanya itu, Chevron juga menerapkan transformasi digital, termasuk penggunaan kecerdasan buatan (artificial intelligence) untuk mendukung pengoperasi lapangan migas secara efisien dan efektif dalam mendukung produksi migas nasional.(hen)

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut







Tuliskan Komentar anda dari account Facebook